Kuasai Klasemen Grup A Piala AFF U-18, Pelatih Malaysia Belum Puas

Sabtu, 09 September 2017 - 14:12 WIB
Kuasai Klasemen Grup...
Kuasai Klasemen Grup A Piala AFF U-18, Pelatih Malaysia Belum Puas
A A A
PETALING JAYA - Pelatih nasional Bojan Hodak masih belum puas kendati pasukannya memetik tiga kemenangan beruntun di penyisihan Grup A Piala AFF U-18, Jumat (8/9/2017) malam. Malaysia berada di puncak klasemen Grup A, mengungguli Thailand yang kalah selisih gol.

Malaysia mengemas sembilan poin, setara dengan Thailand yang menang 1-0 atas Kamboja. Malaysia menorehkan selisih gol 8 hasil kemenangan 4-1 atas Laos, Singapura (3-1), dan Timor Leste (3-0). Sementara Thailand mengoleksi selisih gol 5.

Bojan Hodak mengatakan timnya lamban dalam menemukan ritme mereka dalam pertandingan melawan Timor Leste. Malaysia terlalu santai di babak pertama dan memberi Timor Leste terlalu banyak ruang.

Diakui, Malaysia taktis disiplin, namun serangan kerap dimatikan lawan. Serangan Akhyar Rashid dkk juga jauh dari lancar. Namun, dia bisa memahami lantaran timnya hanya berlatih bersama selama dua pekan.

"Saya seharusnya tidak mengeluh karena kami telah memenangkan tiga pertandingan terakhir kami, melawan Laos, Singapura, dan Timor Leste. Tim ini berpotensi menjadi lebih baik," kata Hodak seperti dilansir thestar.com.my.

Malaysia masih akan melakoni dua laga, melawan Kamboja, Minggu (109/9/2017) dan Thailand pada hari Selasa (12/9/2017). Malaysia menggunakan turnamen ini untuk persiapan kualifikasi Piala AFC U-20 di Korea Selatan, 31 Oktober-8 November.

Hasil pertandingan Grup A Piala AFF U-18, Jumat (8/9/2017)

Laos U-19 vs Singapura U-19 0-3
Thailand U-19 vs Kamboja U-19 1-0
Timor Leste U-19 vs Malaysia U-19 0-3

Klasemen sementara Grup A Piala AFF U-18 2017

Pos
Tim
Main
Menang
Imbang
Kalah
Memasukkan
Kemasukan
Selisih gol
Poin
1
Malaysia
3
3
0
0
10
2
+8
9
2
Thailand
3
3
0
0
6
1
+5
9
3
Singapura
3
2
0
1
9
6
+3
6
4
Kamboja
3
0
1
2
4
7
−3
1
5
Timor Leste
3
0
1
2
1
7
−6
1
6
Laos
3
0
0
3
2
9
−7
0
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5498 seconds (0.1#10.140)