Terima Kartu Merah, Saddil Ramdani: Minta Maaf kepada Masyarakat Indonesia

Sabtu, 16 September 2017 - 08:12 WIB
Terima Kartu Merah,...
Terima Kartu Merah, Saddil Ramdani: Minta Maaf kepada Masyarakat Indonesia
A A A
YANGON - Saddil Ramdani menyampaikan permintaan maaf usai terlibat insiden dengan pemain Thailand di penghujung babak pertama laga semifinal Piala AFF U-18 yang berakhir dengan kekalahan melalui drama adu penalti 2-3 di Stadion Thuwunna, Jumat (15/9/2017). Dia menyatakan semoga kejadian ini bisa dijadikan sebagai pengalaman berharga agar ke depannya tidak terulang lagi.

Insiden itu bermula ketika Saddil mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari pemain Thailand. Dari tayangan ulang pertandingan pemain bernomor punggung 15 itu dihadahi kartu merah oleh wasit asal Filipina, Clifford Daypuyat, setelah tertangkap kamera menyikut Wudtichai Kumkeam.

Seperti yang Saddil katakan dia merespon tindakan bek Thailand lantaran Wudtichai menendang punggung belakangnya. Tapi, reaksi Wudtichai Kumkeam berlebihan dan terjatuh sampai dapat perawatan tim medis. Ini membuat kubu Timnas Thailand U-19 protes.

Akibatnya, timnas Indonesia U-19 terpaksa bermain 10 orang di babak kedua. "Saya pribadi meminta maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia atas perilaku yang merugikan tim ini. Saya benar-benar refleks atas tindakan karena saya kaget dilutut dari belakang," kata Saddil seperti dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (16/9/2017).

Kartu merah tersebut membuat Saddil absen saat perebutan juara ketiga Piala AFF U-18. Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan bakal berhadapan dengan Myanmar di Stadion Thuwunna, Minggu (17/9) pukul 15.30 WIB.

Baca juga:
Kartu Merah Saddil Ramdani Jadi Perdebatan
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1146 seconds (0.1#10.140)