Intimidasi Suporter Timnas Indonesia U-19 Lecut Semangat Pemain Thailand U-19

Rabu, 06 Juli 2022 - 09:07 WIB
loading...
Intimidasi Suporter...
Penyerang Timnas Thailand U-19, Seksan Ratri, tidak peduli dengan bisingnya suporter Timnas Indonesia U-19. Dirinya optimistis Thailand U-19 mampu mengalahkan Garuda Nusantara / Foto: Twitter PSSI
A A A
JAKARTA - Penyerang Timnas Thailand U-19, Seksan Ratri, tidak peduli dengan bisingnya suporter Timnas Indonesia U-19 . Dirinya optimistis Thailand U-19 mampu mengalahkan Garuda Nusantara.

Timnas Thailand U-19 akan menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (6/7/2022). Tiket untuk laga tersebut sudah ludes terjual.

Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Thailand U-19, namun tidak Ratri selaku ujung tombak tim berjuluk Gajah Perang Muda. Dirinya tidak mempermasalahkan kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia U-19 .

BACA JUGA: Head to Head Timnas Indonesia U-19 vs Thailand U-19: Jangan Minder Garuda Nusantara

Ratri seolah tidak peduli dengan kehadiran suporter Timnas Indonesia U-19 . Dirinya tetap yakin bisa mendulang poin penuh meski sadar akan bermain di bawah tekanan.

"Tentu saja di pertandingan berikutnya, target kami adalah tiga poin, yang harus kita sesuaikan adalah kita harus memperbaiki kesalahan di laga sebelumnya," kata Ratri dikutip Facebook resmi Federasi sepak bola Thailand (FAT), Selasa, 5/7/2022).

"Biarkan fans mendukung, kami akan menunjukkan penampilan terbaik kami," tambahnya.

BACA JUGA: Shin Tae-yong Waspada Pelatih Thailand U-19 Sudah Kantongi Kekuatan Garuda Nusantara

Ratri begitu percaya diri, padahal sebetulnya penampilannya di lini depan Thailand U-19 kurang begitu meyakinkan. Selama Piala AFF U-19 2022, Ratri belum mencetak sebiji gol pun.

Sejauh ini, hanya Nattakit Butsing, Thawatchai Inprakhon dan Winai Aimoat yang sudah berhasil mencetak gol di turnamen ini. Namun begitu, Timnas Indonesia U-19 tetap tidak boleh memandang remeh pemain yang satu ini.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Juara Piala AFF:...
Daftar Juara Piala AFF: Thailand Dominasi, Timnas Indonesia Masih Berburu Gelar
Nguyen Xuan Son Top...
Nguyen Xuan Son Top Skor Piala AFF 2024
Vietnam Juara Piala...
Vietnam Juara Piala AFF 2024
Final Piala AFF 2024:...
Final Piala AFF 2024: Mampukah Thailand Stop Tradisi Vietnam dan Nguyen Xuan Son Cetak Gol di Babak Kedua?
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Thailand vs Vietnam: Siapa yang Juara Piala AFF 2024?
Kim Sang-sik: Si Jenius...
Kim Sang-sik: Si Jenius yang Siap Akhiri Puasa Gelar Vietnam di Piala AFF 2024
Final Piala AFF 2024:...
Final Piala AFF 2024: Tekanan Tuan Rumah Menanti, Begini Respons Pelatih Vietnam
Final Piala AFF 2024:...
Final Piala AFF 2024: Thailand Latihan Tendangan Penalti dan Siap Bikin Xuan Son Diam!
Vietnam Hanya Butuh...
Vietnam Hanya Butuh Hasil Imbang di Kandang Thailand untuk Juara Piala AFF 2024
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
13 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved