Era Baru Bayern Muenchen di Tangan Willy Sagnol

Jum'at, 29 September 2017 - 11:25 WIB
Era Baru Bayern Muenchen...
Era Baru Bayern Muenchen di Tangan Willy Sagnol
A A A
Willy Sagnol akan memulai era baru bersama Bayern Muenchen. Pria berusia 40 tahun itu naik jabatan dari asisten pelatih menjadi pelatih interim Die Roten pada musim 2017/2018. Penunjukan itu setelah klub resmi mengeluarkan surat pemecatan kepada Carlo Ancelotti.

Meski hanya berstatus sebagai pelatih sementara, namun Sagnol dipandang memiliki pengetahuan yang cukup untuk mengembalikan kejayaan Muenchen. Pasalnya, dia pernah membela klub selama sembilan tahun (2000-2009) dan telah memberikan kontribusi besar dengan mengantarkan klub memenangkan lima gelar Bundesliga, empat Piala Jerman, dan Liga Champions pada 2000-2001.

"Ketika saya tiba di Bavaria, saya merasa berada di klub besar atau planet lain," ungkap Sagnol, saat itu.

Sagnol mengakhiri kariernya setelah cedera Achilles melumpuhkannya pada Februari 2009. Sepanjang karier sebagai pesepak bola, pria berkebangsaan Prancis itu sepertinya telah ditakdirkan untuk menjadi salah satu pemain yang paling dipertimbangkan.

Sehingga tak heran Muenchen menariknya untuk menjadi assisten pelatih. Sekarang kesempatan emas untuk menangani klub terbesar dalam sejarah sepak bola akan segera terwujud. Meskipun hanya berstatus interim, tapi Sagnol memiliki banyak pembelajaran manajerial yaang sudah tak perlu diragukan lagi.

Selama masih sebagai pemain dia pernah bekerja sama dengan sederet pelatih hebat yakni Claude Puel (Monaco), Hitzfeld, Felix Magath (Bayern Muenchen), dan Raymond Domenech (timnas Prancis). Pengalaman itulah yang mengantarkannya ke panggung dunia dan ia berhasil menangani timnas Prancis U21 serta Bordeaux.

Sagnol Sagnol akan menjadi pelatih asal Prancis ketiga yang berhasil menangani klub di Bundesliga. Sebelumnya sudah ada nama Paul Frantz (Karlsruher musim 1966-67) dan Valerien Ismael (Wolfsburg musim 2016-17).

Baca Juga: Presiden Muenchen Keceplosan Bicara Penyebab Carlo Ancelotti Dipecat
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8548 seconds (0.1#10.140)