Rossi Akui Balapan di Australia Jadi Salah Satu yang Paling Berbahaya

Minggu, 22 Oktober 2017 - 15:44 WIB
Rossi Akui Balapan di...
Rossi Akui Balapan di Australia Jadi Salah Satu yang Paling Berbahaya
A A A
PHILLIP ISLAND - Balapan menegangkan tersaji di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu (22/10/2017). Enam pembalap bersaing ketat memperebutkan posisi terdepan dan di akhir lomba, Marc Marquez jadi yang tercepat dengan catatan waktu 40 menit 49.772 detik.

Kecuali Andrea Iannone, lima pembalap lainnya yakni Marquez, Valentino Rossi, Maverick Vinales, Johann Zarco dan juga Jack Miller sempat berada di posisi pertama. Mereka saling memperlihatkan aksi terbaiknya, bahkan berani mengambil risiko besar demi mendapatkan podium di balapan ke-16 musim ini.

Saking ketatnya persaingan, Rossi sampai menganggap bahwa seri kali ini menjadi salah satu yang paling berbahaya dalam kariernya. Namun pembalap Movistar Yamaha tersebut tetap puas sebab mampu menyandang status runner up di GP Australia tahun ini. (Baca Juga: Hasil Lengkap GP Australia 2017
"Sebenarnya saya punya peluang untuk bertahan di depan Marquez. Saya punya kecepatan untuk melakukan itu. Tapi saat saya berpikir semuanya dalam kondisi sempurna, Marquez menyusul dengan cepat. Saya akui, di balapan ini memang susah meraih kemenangan," ucap Rossi yang dikutip dari Motorsport.

"Tingkat agresivitas di balapan kali ini sangat tinggi. Begitu pula dengan kontak antar pembalap. Anda boleh saja marah, namun itu tidak akan mengubah apapun. Balapan ini memang sedikit lebih berbahaya," tambahnya.

"Secara keseluruhan, ini balapan yang hebat. Saya punya kecepatan yang bagus. Saat lomba dimulai, saya bersaing dengan Jack Miller dan Aleix Espargaro. Setelah itu saya bersaing dengan Zarco, kemudian datang Andrea Iannone. Pada 2015 lalu saya dan Iannone pernah bersaing ketat, lalu saya kalah. Karena itu saya mencoba semaksimal mungkin di balapan ini dan persaingan melawan Zarco serta Marquez merupakan hal yang hebat. Saya sangat menikmatinya," jelas The Doctor.

Berkat hasil ini, Rossi bisa memperbaiki diri di papan klasemen pembalap. Dengan torehan 188 poin, Rossi mendepak Dani Pedrosa dari peringkat empat.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5803 seconds (0.1#10.140)