Mandzukic Kartu Merah, 10 Pemain Juventus Cukur Udinese

Senin, 23 Oktober 2017 - 01:23 WIB
Mandzukic Kartu Merah,...
Mandzukic Kartu Merah, 10 Pemain Juventus Cukur Udinese
A A A
UDINE - Juventus berpesta enam gol ke gawang Udinese dalam lanjutan Serie A 2017/2018. Empat gol dicetak setelah Mario Mandzukic diusir wasit menyusul kartu kuning kedua.

Melawat ke markas Udinese di Stadio Friuli, Minggu (22/10/2017) Juventus lebih dulu tertinggal. Gol tuan rumah dibuka Stipe Perica pada menit ke-8. Beruntung, enam menit berselang, Juventus menyamakan skor setelah Samir mencetak gol bunuh diri.

Juventus bahkan mampu membalik keadaan pada menit ke-21 melalui gol Sami Khedira. Namun, mereka harus bermain dengan 10 orang setelah wasit Daniele Doveri menghadiahi Mario Mandzukic kartu kuning kedua pada menit ke-26. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Udinese terlihat mengambil inisiatif serangan memanfaatkan posisi unggul jumlah pemain. usaha tersebut berbuah manis, setelah Danilo mencetak gol penyeimbang di menit ke-48.

Meski kalah jumlah, Si Nyonya Tua -julukan Juventus- mampu bangkit. Mereka kembali unggul setelah bek Daniele Rugani membobol gawang Udinese di menit ke-52. Gol tersebut lahir berkat sundulan memanfaatkan tendangan bebas Paulo Dybala.

Skor 3-2 membuat Juventus semakin percaya diri menyerang. Delapan menit setelah gol Rugani, Sami Khedira menegaskan keunggulan menjadi 4-2 melalui golnya. Gol tersebut lahir setelah memanfaatkan umpan dari Rugani.

Keunggulan Juventus semakin dipertegas dengan gol kelima yang disumbang Khedira. Kali ini, gelandang asal Jerman tersebut mencetak gol memanfaatkan umpan Gonzalo Higuain pada menit ke-87.

Kalah jumlah pemain nampak tidak berpengaruh banyak buat Juventus. Buktinya, beberapa detik sebelum laga berakhir, mereka menggenapkan kemenangan menjadi 6-2 melalui gol Miralem Pjanic memanfaatkan umpan Alex Sandro.

Susunan Pemain Kedua Tim,


Udinese: Bizzarri; Ali Adnan, Danilo, Nuytinck, Samir (Pezzella 66); Hallfredsson, De Paul, Fofana, Jankto; Maxi Lopez, Perica (Bakic 81)

Juventus:
Buffon; Lichtsteiner (Bernardeschi 90), Chiellini, Rugani, Alex Sandro; Khedira, Pjanic; Cuadrado (Barzagli 79), Dybala (Douglas Costa 66), Mandzukic; Higuain
(bep)
Berita Terkait
Pedih! Kena Comeback...
Pedih! Kena Comeback Benfica, Juventus Derita Rekor Terburuk Dalam Sejarah
Juventus Villages Pamerkan...
Juventus Villages Pamerkan Trofi Kemenangan 'La Vecchia Signora'
Edgar Davids Sapa Penggemar...
Edgar Davids Sapa Penggemar di Juventus Villages
Duel Bologna Vs Juventus...
Duel Bologna Vs Juventus Tuntas 3-3
Napoli Sikat Juventus...
Napoli Sikat Juventus 2-1
Del Piero Konfirmasi...
Del Piero Konfirmasi Sedang Dirawat di Rumah Sakit
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
3 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
3 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
4 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
4 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
5 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
5 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved