Inter Milan Dominasi Nominator Rekrutan Terburuk

Minggu, 03 Desember 2017 - 11:23 WIB
Inter Milan Dominasi Nominator Rekrutan Terburuk
Inter Milan Dominasi Nominator Rekrutan Terburuk
A A A
MILAN - Inter Milan mendominasi nominasi untuk Flop 10 (sepuluh rekrutan terburuk) tahun ini. Empat pemain Nerazzurri masuk dalam nominator yang juaranya akan dianugerahi trofi "Golden Bin 2017".

Gelandang Joao Mario, Ever Banega, bek Jeison Murillo, dan striker Gabriel 'Gabigol' Barbosa masuk dalam nominator peraih Golden Bin. Gabigol saat didatangkan Inter pada musim panas 27 Agustus 2016 dari Santos dengan nilai 29,5 juta euro (Rp474 miliar) selama lima musim.

Namun, baru menjalani sembilan laga dengan sumbangan satu gol, Gabigol dipinjamkan ke Benfica pada 31 Agustus 2017. Sedangkan Ever Banega dijual kembali ke Sevilla pada 27 Juni 2017. Jeison Murillo dipinjamkan Inter ke Valencia, sementara gelandang Joao Mario yang dibeli senilai 40 juta euro (Rp644 miliar) plus bonus 5 juta euro pada 27 Agustus 2016, hanya menyumbang tiga gol dalam 39 laga.

Pemain depan AC Milan Carlos Bacca yang dijual ke Villarreal musim panas ini, serta bek Gabriel Paletta juga masuk dalam nominator peraih Golden Bin. Sedangkan dari Napoli diwakili bek Nikola Maksimovic yang dibeli dari Torino senilai 25 juta euro (Rp402 miliar). Maksimovic menghabiskan sebagian besar musim di bangku cadangan.

Penyerang AS Roma Juan Manuel Iturbe selalu masuk dalam nominator setelah gagal di Roma, dia mengulangnya di Torino sebagai pemain pinjaman. Itu sebabnya Torino melepasnya ke klub liga Meksiko Tijuana sebagai pinjaman pada 21 Agustus 2017.

Kiper Palermo Josip Posavec dan bek cedera Thomas Vermaelen, yang membuat sedikit dampak positif di Roma, melengkapi kandidat peraih Golden Bin 2017 yang digelar setiap tahun di Italia.

Inter akan menghadapi Chievo Verona dalam lanjutan Serie A 2017/2018 di Giuseppe Meazza, Minggu (3/12/2017) pukul 21.00 WIB.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6422 seconds (0.1#10.140)