Inter Milan Kembali Gagal Petik Poin Penuh

Minggu, 31 Desember 2017 - 02:12 WIB
Inter Milan Kembali...
Inter Milan Kembali Gagal Petik Poin Penuh
A A A
MILAN - Inter Milan kembali gagal meraih kemenangan, setelah ditahan imbang tanpa gol oleh Lazio dalam lanjutan Liga Italia Serie A di Stadion San Siro, Milan, Minggu (31/12) dini hari WIB.

Pertandingan berjalan sangat ketat sejak peluit pertama dibunyikan. Namun, tim tuan rumah sedikit tertekan selama paruh pertama.

La Beneamata nyaris saja tertinggal saat Borja Valero mengubah arah crossing Luis Alberto ke gawangnya sendiri. Dengan kiper Samir Handanovic sudah mati langkah, beruntung bola hanya membentur mistar gawang.

Pada paruh kedua, pendukung Inter dibuat semakin berdebar saat wasit menunjuk titik putih, menyusul sentuhan tangan Milan Skriniar akibat tendangan dari striker Lazio, Ciro Immobile.

Inter lagi-lagi beruntung. Pasalnya, wasit membatalkan keputusannya untuk memberikan Lazio penalti. Dan berdasar dari VAR, sang pengadil akhirnya menganulir keputusan tersebut.

Dalam tiga laga sebelumnya, Inter takluk saat bertemu Udinese dan Sassuolo di liga, satu lainnya ketika bertanding melawan rival sekotanya, AC Milan di ajang Coppa Italia.

Kini, Inter menempati posisi ketiga dengan 41 poin dari 19 pertandingan. Mereka tertinggal tujuh poin dari pimpinan klasemen, Napoli. Sementara itu, Lazio berada di peringkat kelima dengan poin 37.

Susunan pemain kedua tim

Inter Milan (4-2-3-1)
Samir Handanovic; Joao Cancelo (Dalbert 82'), Andrea Ranocchia, Milan Skriniar, Davide Santon, Matias Vecino, Roberto Gagliardini, Antonio Candreva (Joao Mario 73'), Borja Valero (Marcelo Brozovic 85'), Ivan Perisic, Mauro Icardi.
Pelatih: Luciano Spalletti.

Lazio (3-4-2-1)
Thomas Strakosha; Stefan Daniel Radu, Stefan de Vrij, Bastos, Senad Lulic (Jordan Lukaku 58'), Lucas Leiva, Marco Parolo, Adam Marusic, Sergej Milinkovic-Savic (Nani 83'), Luis Alberto (Felipe Anderson 65'), Ciro Immobile.
Pelatih: Simone Inzaghi.

Statistik PertandinganInter MilanLazio
Penguasaan bola52 persen48 persen
Tendangan sudut108
Tendangan ke gawang54
Tendangan melebar35
Pelanggaran138
Offside1-
Kartu kuning21
Kartu merah--
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1025 seconds (0.1#10.140)