PSG, Tim dengan Produktivitas Gol Terbaik di Musim Ini
A
A
A
PARIS - Paris Saint Germain (PSG) menjadi tim pertama dari lima liga besar (Liga Inggris, Liga Spanyol, Eredivisie, Liga Italia, dan Liga Prancis) yang berhasil mencatat 106 gol dari 31 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Keberhasilan itu tercipta lantaran anak asuh Unai Emery tak pernah kehilangan kesempatan untuk mencetak gol.
Statistik menyebut PSG selalu mencetak gol dalam 22 pertandingan secara beruntun. Itu merupakan sebuah prestasi yang luar biasa dan bisa dijadikan sebagai modal penting saat menjajal Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions, bulan depan.
Jika dibandingkan mengenai torehan gol dua kesebelasan di semua kompetisi, PSG lebih produktif dibandingkan dengan Madrid. Tim asuhan Zinedine Zidane hanya mendapat 68 gol dari 33 pertandingan. Total, trio BBC (Benzema, Bale, dan Cristiano) hanya mengumpulkan 28 gol.
Ini jauh berbanding terbalik dengan trio MNC (Mbappe, Neymar, dan Cavani). Dari 33 pertandingan, mereka telah menyumbangkan total 67 gol. Gambaran singkat ini tercipta setelah PSG sukses menggunduli Dijon dengan skor 8-0.
Kedelapan gol tersebut masing-masing dicetak oleh Angel Di Maria (4, 15'), Edinson Cavani (21'), Neymar (42', 57', 73', 83'), dan Kylian Mbappe (77'). Sumbangan gol yang dicetak Cavani telah menyamai torehan yang diciptakan Zlatan Ibrahimovic sebagai top skor sepanjang masa PSG dengan 156 gol di semua kompetisi.
Pemain berkebangsaan Uruguay masih bisa melewati catatan Ibrahimovic mengingat kompetisi di Liga Prancis masih berjalan.
Statistik menyebut PSG selalu mencetak gol dalam 22 pertandingan secara beruntun. Itu merupakan sebuah prestasi yang luar biasa dan bisa dijadikan sebagai modal penting saat menjajal Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions, bulan depan.
Jika dibandingkan mengenai torehan gol dua kesebelasan di semua kompetisi, PSG lebih produktif dibandingkan dengan Madrid. Tim asuhan Zinedine Zidane hanya mendapat 68 gol dari 33 pertandingan. Total, trio BBC (Benzema, Bale, dan Cristiano) hanya mengumpulkan 28 gol.
Ini jauh berbanding terbalik dengan trio MNC (Mbappe, Neymar, dan Cavani). Dari 33 pertandingan, mereka telah menyumbangkan total 67 gol. Gambaran singkat ini tercipta setelah PSG sukses menggunduli Dijon dengan skor 8-0.
Kedelapan gol tersebut masing-masing dicetak oleh Angel Di Maria (4, 15'), Edinson Cavani (21'), Neymar (42', 57', 73', 83'), dan Kylian Mbappe (77'). Sumbangan gol yang dicetak Cavani telah menyamai torehan yang diciptakan Zlatan Ibrahimovic sebagai top skor sepanjang masa PSG dengan 156 gol di semua kompetisi.
Pemain berkebangsaan Uruguay masih bisa melewati catatan Ibrahimovic mengingat kompetisi di Liga Prancis masih berjalan.
(bbk)