San Antonio Spurs Telan Kekalahan Kelima

Sabtu, 20 Januari 2018 - 10:41 WIB
San Antonio Spurs Telan...
San Antonio Spurs Telan Kekalahan Kelima
A A A
TORONTO - Masalah konsistensi menjadi salah satu faktor yang harus dibenahi San Antonio Spurs di kompetisi NBA 2017/2018. Pasalnya, setiap kali tim besutan Gregg Popovich mencetak kemenangan pasti di laga berikutnya Kawhi Leonard dkk selalu menelan kekalahan.

Spurs sendiri sudah menjalani 10 pertandingan di bulan ini dengan lima kali menang dan lima kalah. Terbaru, juara NBA 2014 itu kalah dari Toronto Raptors 83-86 di Air Canada Centre, Sabtu (20/1/2018).

Pertandingan yang berlangsung di Air Canada Centre berlangsung meriah. Apalagi ketika puluhan ribu bertepuk tangan saat DeRozan diumumkan bahwa dia akan bersaing di NBA All-Star keempatnya.

Dengan demikian, ini menjadi tahun kedua berturut-turut sebagai starter untuk Wilayah Timur. Beralih ke pertandingan, Kyle Lowry menjadi pendulang angka terbanyak di pertandingan ini dengan mencetak 24 poin dan tiga assist.

DeMar DeRozan mengumpulkan 21 poin, enam assist dan tujuh rebound ditambah Jonas Valanciunas yang mencetak double-double dengan 15 poin dan 11 rebound saat mengantarkan Raptors menang. Ini merupakan kemenangan kedua Raptors secara beruntun.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0507 seconds (0.1#10.140)