Sambut Hari Pers Nasional, 12 Media Berlaga di Liga Futsal ERAMAS

Minggu, 28 Januari 2018 - 22:18 WIB
Sambut Hari Pers Nasional, 12 Media Berlaga di Liga Futsal ERAMAS
Sambut Hari Pers Nasional, 12 Media Berlaga di Liga Futsal ERAMAS
A A A
MEDAN - Sebanyak 12 media bersaing memperebutkan Liga Futsal Edy Rahmayadi - Musa Rajeckshah (ERAMAS) yang digelar dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2018. Kegiatan yang berlangsung sejak 27 Januari hingga 9 Februari 2018 ini merupakan ajang silaturahmi dan mempererat keakraban bagi insan media yang ada di Sumatera Utara.

Pertandingan Liga Futsal ERAMAS ini mendapat apresiasi dan perhatian dari berbagai jurnalis baik cetak, online, radio, televisi dan pewarta foto. Sebanyak 12 tim mengikuti liga futsal yang dilaksanakan di Lapangan Total Futsal, jalan dr Mansyur Medan, Sumatera Utara.

"Selain badan sehat, kita juga bisa silaturahmi," kata Hendra, Ketua Panitia Liga Futsal Eramas.

Di hari pertama, bertanding delapan tim dengan skor akhir yakni Makobar 4-3 Pewarta Polrestabes Medan, Mesin Cuci FC (Media online) 6-2 Tim Pewarta Polda (Pemukul FC), PFI Medan 4-0 Pewarta PSMS, Tribun Medan 11-1 Palu Jurnalis Hukum. Jefri, salah seorang jurnalis berharap agar kegiatan ini semakin mempererat hubungan sesama pewarta. "Kita rindu olahraga penuh keakraban sesama kita insan pers," ungkapnya.

Pertandingan final akan dilaksanakan pada Jumat (9/2/2018) mendatang bertepatan dengan Hari Pers Nasional. Nantinya juara pertama dihadiahi uang pembinaan sebesar Rp 5 juta, peringkat II Rp 4 juta, peringkat III Rp 3 juta dan peringkat IV Rp 2 juta rupiah.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6227 seconds (0.1#10.140)