RD Isyaratkan Rotasi Melawan Beruang Madu

Sabtu, 24 Februari 2018 - 12:28 WIB
RD Isyaratkan Rotasi...
RD Isyaratkan Rotasi Melawan Beruang Madu
A A A
BALIKPAPAN - Pelatih Sriwijaya FC (SFC) Rahmad 'RD' Darmawan mengisyaratkan rotasi saat melawan Persiba Balikpapan pada laga pembuka Grup B Piala Gubernur Kaltim (PGK) di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2/2018) pukul 20.30 WITA.

RD menyebut ada 60% wajah baru di skuat Laskar Wong Kito, dan sisanya pemain lama. Menurutnya, sejumlah pemain yang biasa tampil di Piala Presiden 2018 akan dikurangi bebannya. Dengan demikian, pemain yang turun melawan Beruang Madu -julukan Persiba- di Piala Gubernur Kaltim 2018 adalah pemain yang lebih sedikit tampil di Piala Presiden.

"Saya mencoba melakukan perubahan skuat. Pemain yang masih minim mendapat menit bermain, akan digabungkan dengan yang sudah tampil reguler di turnamen sebelumnya," kata Rahamd Darmawan dalam akun resmi facebook milik SFC.

"Ada 60% wajah baru di skuat Laskar Wong Kito, dan sisanya pemain lama. Saya senang, dari Piala Presiden lalu semua bisa beradaptasi dengan bagus, baik tim pelatih, pemain lama dan baru."

RD menilai penting hal tersebut. Sebab, turnamen PGK menjadi sarana menjaga performa dan grafik penampilan pemain Laskar Wong Kito menuju kompetisi Liga 1 2018 yang rencananya digelar 10 Maret 2018.

"Sudah dalam rencana bahwa di turnamen Piala Gubernur Kaltim kami lebih banyak menurunkan pemain dengan menit bermain sedikit di Piala Presiden lalu," imbuh RD seperti dilansir liga-indonesia. "Jadi saat Liga 1 dimulai, pemain yang kerap turun di Piala Presiden 2018 tidak mengalami penurunan performa."

SFC merebut posisi ketiga di Piala Presiden 2018 SFC. Mereka mengalahkan PSMS Medan dengan skor meyakinkan 4-0.
(sha)
Berita Terkait
Wakil Gubernur Kalimantan...
Wakil Gubernur Kalimantan Timur Positif COVID-19
Majukan Kalimantan Timur,...
Majukan Kalimantan Timur, Gubernur Harum Luncurkan Program Gratispol
Sertijab Gubernur Kalimantan...
Sertijab Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud: Dedikasi Pak Akmal Luar Biasa
Kalimantan Timur Siapkan...
Kalimantan Timur Siapkan Dukungan Kesehatan untuk IKN
Pj Gubernur Kaltim Akmal...
Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik Hadiri Puncak Pesta Adat Wehea
Upacara Hari Pahlawan...
Upacara Hari Pahlawan di Kaltim, Akmal: Konteks Pahlawan Tak Akan Pernah Mati
Berita Terkini
Mengintip Serunya Momen...
Mengintip Serunya Momen Atlet Biliar Nomor 1 Dunia Fedor Gorst di Bekasi
1 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Dramatis! Cosmo JNE Jakarta ke Semifinal Usai Bungkam Unggul FC Lewat Adu Penalti
1 jam yang lalu
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
1 jam yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
2 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
3 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
3 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved