Preview Atletico Madrid vs Lokomotiv Moscow: Momentum Kebangkitan

Kamis, 08 Maret 2018 - 07:00 WIB
Preview Atletico Madrid...
Preview Atletico Madrid vs Lokomotiv Moscow: Momentum Kebangkitan
A A A
MADRID - Atletico Madrid akan menjamu Lokomotiv Moscow di leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2017/2018. Pertandingan itu bisa jadi momentum Atletico kembali ke jalur kemenangan.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di markas Atletico di Estadio Wanda Metropolitano, Jumat (8/3/2018) dini hari WIB. Pada laga teranyar, Atletico Madrid dikalahkan Barcelona dengan skor 0-1 di pentas La Liga.

Kekalahan tipis 0-1 itu memutus delapan kemenangan beruntun Atletico yang dirajut belakangan ini. Sehingga, partai menghadapi Lokomotiv digadang-gadang bisa mengembalikan kepercayaan diri tim.

Meski demikian, Atletico Madrid tidak bisa memandang Lokomotiv dengan sebelah mata. Sebab, Yury Semin dan kolega berhasil lolos setelah mengalahkan wakil Prancis, Nice di babak 32 besar.

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi lebih dari satu dekade lalu. Pada saat itu di Liga Europa, Lokomotiv berhasil menahan imbang Atletico Madrid dengan skor 3-3 tepatnya pada 26 Oktober 2007 lalu.

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Atletico Madrid (4-3-3): Oblak, Juanfran, Filipe Luis, Gimenez, Godin, Gabi, Koke, Saul, Griezmann, Gameiro, Torres
Pelatih: Diego Simeone

Lokomotiv Moscow (4-4-2): Marinato, Pejcinovic, Kverkvelia, Farfan, Fernandes, Denisov, Rybus, Ignatyev, Tarasov, Miranchuk, Ari
Pelatih: Yuri Semin

Lima Pertandingan Terakhir

Atletico MadridLokomotiv Moscow
03/03/18 Barcelona 1 – 0 Atletico Madrid22/02/18 Lokomotiv Moscow 1 – 0 Nice
01/03/18 Atletico Madrid 4 – 0 Leganes16/02/18 Nice 2 – 3 Lokomotiv Moscow
26/02/18 Sevilla 2 – 5 Atletico Madrid10/02/18 Lokomotiv Moscow 1 – 2 Ferencvarosi
23/02/18 Atletico Madrid 1 – 0 Kobenhavn09/02/18 Lokomotiv Moscow 2 – 2 Stromsgodset
18/02/18 Atletico Madrid 2 – 0 Athletic Bilbao05/02/18 Lokomotiv Moscow 1 – 1 Kalmar
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9108 seconds (0.1#10.140)