Preview Sriwijaya FC vs Persib Bandung: Dibayangi Rekor Buruk Jakabaring

Minggu, 01 April 2018 - 11:12 WIB
Preview Sriwijaya FC vs Persib Bandung: Dibayangi Rekor Buruk Jakabaring
Preview Sriwijaya FC vs Persib Bandung: Dibayangi Rekor Buruk Jakabaring
A A A
PALEMBANG - Sriwijaya FC dibayangi catatan buruk saat menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Minggu (1/4/2018) malam. Beberapa pertemuan di stadion kebanggaan masyarakat Palembang tersebut, Maung Mandung kerap menuai kemenangan.

Di stadion berkapasitas 23.000 penonton itu, Maung Bandung pernah meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014. Tak hanya itu, dari tiga pertemuan terakhir, yakni dua di Liga 1 musim lalu, dan satu di Piala Presiden, Persib selalu unggul atas Laskar Wong Kito.

Meski demikian, Asisten Pelatih Persib Fernando Gaston Soler tiak mau terlena dengan kemewahan statistik tersebut. Soler menyebut laga nanti sama sekali berbeda dan tak terkait dengan dominasi rekor pertemuan.

Menurut Soler, dengan perubahan yang terjadi di masing-masing tim, terutama materi pemain dan juru taktik, pertemuan dengan Sriwijaya FC kali ini merupakan pertandingan baru dan berbeda.

Saat ini Persib dilatih Roberto Carlos Mario Gomez asal Argentina yang baru berkiprah di Indonesia, sementara Sriwijaya FC‎ memilih Rahmad Darmawan yang sarat pengalaman di sepak bola nasional. "Pertandingan besok jauh berbeda dengan pertemuan sebelumnya. Tapi, mudah-mudahan kami bisa mendapat tiga poin," katanya dilansir laman remsi klub.

Soler juga memprediksi laga nanti akan berlangsung lebih sengit dan menantang dibanding pertemuan terakhir di Piala Presiden 2018. "Piala Presiden itu kesempatan pelatihmelihat kondisi tim. Kini, kedua tim sudah jauh berbeda. Kita punya beberapa pemain baru. Begitu juga dengan Sriwijaya FC. Jadi, pertandingan ini akan jauh lebih berat. Siapapun bisa ambil poin. Tapi, kami sudah berjanji kepada Bobotoh untuk membawa tiga poin."

Sementara Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan pasang kewaspadaan tinggi menghadapi PErsib yang dinilai punya teknik dan kualitas tinggi. "Persib itu tim besar yang harus kami waspadai. Mereka sering mendominasi pertandingan, juga punya banyak pemain dengan kecepatan tinggi," kata pelatih yang akrab disapa RD itu.

Sriwijaya FC bisa menurunkan skuat terbaik setelah sejumlah pemain asing sudah kembali dari tugas di timnas setelah jeda pertandingan internasional, termasuk pemain Tajikistan, Manuchekhr Dzhalilov.

Sedangkan Persib masih belum bisa didampingi pelatih kepala Mario Gomez yang belum pulang dari Argentina untuk kepentingan keluarga. Selain itu Eka Ramdani juga tak doboyong ke Palembang karena kondisinya belum 100%.

Kedua tim memburu tiga poin perdana setelah di laga pembuka bermain imbang. Persib ditahan PS TIRA 1-1 dan Sriwijaya FC menahan Borneo FC 0-0.

Perkiraan Pemain

Sriwijaya FC (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Alfin Tuasalamony, Bio Palin, Hamka Hamzah, Novan Setya; Yu Hyun-koo, Adam Alis; Esteban Vizcarra, Makan Konate, Manuchekhr Dzhalilov; Alberto Goncalves
Pelatih: Rahmad Darmawan

Persib Bandung (4-4-2): Made Wirawan; Henhen Herdiana, Bojan Malisic, Wildansyah, Tony Sucipto; Supardi, Dedi Kusnandar, Oh In-kyun, Febri Hariyadi;
Ezechiel N'Douassel, Jonathan Bauman
Pelatih: Fernando Soler

Lima pertemuan terakhir

16/01/2018 Piala Presiden Persib Bandung vs Sriwijaya FC 1-0
04/09/2017 Liga 1 Sriwijaya FC vs Persib Bandung 1-4
29/04/2017 Liga 1 Persib Bandung vs Sriwijaya FC 2-0
01/09/2016 Liga 1 Sriwijaya FC vs Persib Bandung 3-0
30/04/2016 Liga 1 Persib Bandung vs Sriwijaya FC 1-1
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7064 seconds (0.1#10.140)