Roma Pening, Jelang Lawan Barca Radja Nainggolan Cedera Otot

Minggu, 01 April 2018 - 16:16 WIB
Roma Pening, Jelang...
Roma Pening, Jelang Lawan Barca Radja Nainggolan Cedera Otot
A A A
ROMA - AS Roma menelan kerugian dua kali. Selain ditahan imbang Bologna 1-1 dalam lanjutan Serie A 2017/2018, andalan lini tengah mereka Radja Nainggolan terkapar akibat cedera otot.

Roma gagal membawa pulang poin penuh dari Stadio Renato Dell'Ara, Sabtu (31/4/2018). Edin Dzeko yang masuk menggantikan Stephan El Shaarawy menit ke-61, menjadi penyelamat lewat gol menit ke-76. Roma sempat tertinggal sejak menit ke-18 gara-gara gol Erick Pulgar.

Pelatih Eusebio Di Francesco mengakui Roma menyesali hasil imbang 1-1. Namun, yang membuatnya lebih cemas adalah Radja Nainggolan kemungkinan akan absen melawan Barcelona pada leg pertama perempat final Liga Champions 2017/2018 di Camp Nou, Kamis (5/4/2018) dini hari WIB.

“Kami memutuskan bahwa Edin Dzeko perlu beristirahat melawan Bologna, karena beberapa pemain dalam kondisi fit hari demi hari. Patrik Schick kami tidak bisa mengorbankan dia untuk laga ini,” kata pelatih itu kepada Sky Sport Italia.

“Tidak terpikir untuk memainkan Edin Dzeko di setiap pertandingan, kami sudah melihat apa yang terjadi dengan Cengiz Under dan Nainggolan yang cedera setelah tugas internasional. Edin memberi tahu saya bahwa dia tidak merasa siap untuk menjadi starter dan saya harus memercayai umpan balik dari para pemain saya."

“Sayangnya, Bologna mencetak gol dengan peluang pertama mereka, sementara kami menciptakan beberapa peluang tapi gagal mencetak gol seperti Gregoire Defrel, Diego Perotti, dan Stephan El Shaarawy. Ini mengecewakan karena poin menguap. Tapi, pelatih layak mendapat penilaian negatif, sebagaimana pemain. Saya tidak puas dengan hasilnya. ”

Yang jadi pukulan besar Roma adalah Nainggolan yang jalan tertatih-tatih saat laga berjalan 16 menit akibat cedera otot, dan posisnya digantikan Gerson. Nainggolan diragukan bisa tampil melawan Barca.

“Kami perlu berbicara dengan staf medis. Dengan cara dia keluar lapangan, sensasinya tidak positif, ”mengaku Di Francesco.

“Saya dapat meyakinkan Anda dari pengalaman bahwa masalah cedera otot tidak dapat disembuhkan dengan cepat, bahkan jika dia Ninja sekalipun. Dia mencoba tiga kali untuk berlari, tetapi jika dia harus menyerah dan meninggalkan lapangan, itu artinya itu buruk."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7420 seconds (0.1#10.140)