Menangi Derby d'Italia, Allegri Belum Yakin Sabet Scudetto
A
A
A
MILAN - Juventus berhasil meraup hasil sempurna kala mengalahkan Inter Milan. Namun mengapa pelatih Juve Massimiliano Allegri belum yakin kalau timnya bakal meraup scudetto musim ini?
Pertarungan yang tersaji di San Siro, Minggu (29/4/2018), menjadi bukti kalau Si Nyonya Tua berambisi mencetak sejarah meraih gelar bergengsi Serie A Liga Italia keempat kali secara beruntun. Meski melahirkan komentar tak mengenakan dari kubu Inter, kemenangan 3-2 sudah cukup memperlebar jarak sementara dengan Napoli.
(Baca juga : Dramatis, Juventus Selamatkan Poin Krusial di Markas Inter )
Saat ini Juve mendulang 88 poin atau selisih empat angka dengan Napoli. Meski begitu, Allegri tak mau terburu-buru berkomentar menyoal gelar. Menurutnya, Napoli tetap akan memberikan tekanan dan berusaha memenangkan semua laga sisa.
"Kami harus memenangkan semua pertandingan tersisa untuk memenangkan gelar, karena Napoli pasti juga akan berusaha melakukan hal serupa," tutur Allegri dikutip Footballitalia.
(Baca juga : Dikalahkan Juventus, Spalletti Ngaku Takkan Bisa Tidur )
Mengenai pertandingan melawan Inter, Allegri sangat terkesan dengan penampilan skuatnya. "Itu pertandingan yang indah. Sangat sulit melawan mereka meski dengan 10 pemain. San Siro sangat luar biasa. Bermain di depan 80 ribu pendukung itu selalu luar biasa," ucap Allegri.
Pertarungan yang tersaji di San Siro, Minggu (29/4/2018), menjadi bukti kalau Si Nyonya Tua berambisi mencetak sejarah meraih gelar bergengsi Serie A Liga Italia keempat kali secara beruntun. Meski melahirkan komentar tak mengenakan dari kubu Inter, kemenangan 3-2 sudah cukup memperlebar jarak sementara dengan Napoli.
(Baca juga : Dramatis, Juventus Selamatkan Poin Krusial di Markas Inter )
Saat ini Juve mendulang 88 poin atau selisih empat angka dengan Napoli. Meski begitu, Allegri tak mau terburu-buru berkomentar menyoal gelar. Menurutnya, Napoli tetap akan memberikan tekanan dan berusaha memenangkan semua laga sisa.
"Kami harus memenangkan semua pertandingan tersisa untuk memenangkan gelar, karena Napoli pasti juga akan berusaha melakukan hal serupa," tutur Allegri dikutip Footballitalia.
(Baca juga : Dikalahkan Juventus, Spalletti Ngaku Takkan Bisa Tidur )
Mengenai pertandingan melawan Inter, Allegri sangat terkesan dengan penampilan skuatnya. "Itu pertandingan yang indah. Sangat sulit melawan mereka meski dengan 10 pemain. San Siro sangat luar biasa. Bermain di depan 80 ribu pendukung itu selalu luar biasa," ucap Allegri.
(bbk)