2 Laga 8 Gol: Rusia Samai Jumlah Gol Spanyol Saat Juara 2010

Rabu, 20 Juni 2018 - 15:16 WIB
2 Laga 8 Gol: Rusia...
2 Laga 8 Gol: Rusia Samai Jumlah Gol Spanyol Saat Juara 2010
A A A
SAINT PETERSBURG - Statistik menarik tercipta saat Rusia mengalahkan Mesir 3-1 pada penyisihan Grup A, Selasa (19/6/2018). Torehan gol itu membuat Rusia menjadi tim paling poduktif sejauh ini di Piala Dunia 2018.

Di laga pembuka, Rusia mengalahkan Arab Saudi 5-0. Total, tuan rumah mengumpulkan delapan gol dalam dua laga. Menurut catatan statistik Opta, jumlah delapan gol setara dengan total jumlah gol yang diciptakan timnas Spanyol saat memenangi Piala dunia 2010 di Afrika Selatan. Spanyol mengoleksi delapan gol tersebut dalam tujuh laga.


Jumlah delapan gol dalam dua laga yang dikemas Denis Cheryshev dkk juga menyamai rekor gol terbanyak sebagai tuan rumah di dua laga pembuka. Rusia sejajar dengan timnas Italia saat menjadi tuan rumah Piala Dunia 1934. Italia juga mencetak delapan gol dalam dua laga pembuka.

Jumlah delapan gol juga menegaskan Rusia lebih tajam ketimbang keikutsertaannnya di dua Piala Dunia sebelumnya, yakni edisi 2002 dan 2014, dimana total mereka hanya melesakkan enam gol (4 gol di 2002, dan 2 gol di 2014).

Pelatih Rusia Stanislav Cherchesov mengungkap kunci kemenangan timnya atas Mesir. Menurutnya, Mesir lemah dalam duel udara. Dia menurunkan penyerang tengah Artem Dzyuba ke dalam starting line-up menggantikan Fyodor Smolov, yang menjadi starter dalam kemenangan 5-0 atas Arab Saudi dalam pertandingan pembukaan Grup A.

Melawan Mesir, tiga gol tercipta lewat gol bunuh diri Ahmed Fathi menit ke-47, Denis Cheryshev (59), dan Artem Dzyuba (62), yang hanya dibalas penalti Mohamed Salah menit ke-73. (Baca Juga: Gol Bunuh Diri Warnai Kemenangan Rusia atas Mesir).

"Terkadang aneh melihat mengapa Anda membutuhkan penyerang besar untuk bermain, tetapi kami telah mempelajari banyak permainan Mesir," kata Cherchesov kepada wartawan. "Kami tahu saat-saat sulit mereka, kami tahu kelemahan mereka."

Rusia memuncaki klasemen Grup A dengan enam poin, tiga di atas Uruguay, yang bermain Arab Saudi pada Rabu ini.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9439 seconds (0.1#10.140)