Kroasia Tantang Rusia di Perempat Final Piala Dunia 2018
A
A
A
NIZHNY NOVGOROD - Kroasia bakal meladeni Rusia di perempat final Piala Dunia 2018 usai mengalahkan Denmark melalui drama adu penalti 3-2 setelah dua kesebelasan bermain imbang 1-1 hingga akhir babak tambahan laga 16 besar di Nizhny Novgorod Stadium, Senin (2/7/2018) dini hari WIB.
Denmark sempat unggul lebih dulu melalui gol cepat yang dicetak Mathias Joergensen saat pertandingan baru berjalan 58 detik. Namun euforia pendukung Kroasia hanya bertahan selama dua menit.
Pasalnya, Kroasia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Mario Mandzukic mengoyak jala Kasper Schmeichel. Hingga akhir babak pertama, hasil imbang tetap bertahan.
Di babak kedua hingga tambahan, Kroasia berusaha mengurung pertahanan Denmark, bahkan penguasan bola mencapai 53%. Namun tembok kokoh Denmark sulit ditembus Luka Modric dkk.
Hanya lima peluang emas yang berhasil mengancam gawang Denmark. Salah satu peluang yakni ketika Kroasia mendapatkan hadiah penalti di menit 116. Sayangnya, Modric yang menjadi algojo gagal mengeksekusi tendangan 12 pas tersebut.
Hingga babak extra time berakhir, skor 1-1 tak berubah. Dalam menentukan pemenang, wasit Nestor Pitana melanjutkan pertandingan lewat drama adu penalti. Saat adu penalti, kiper Kroasia Danijel Subasic
menjadi pahlawan setelah menepis tiga tendangan 12 pas Denmark, yakni Christian Eriksen, Lasse Schoene, dan Nicolai Joergensen.
Kroasia pun berhak atas tiket perempat final usai menang 3-2 (1-1) melalui drama adu penalti. Ini merupakan kali pertama sejak Piala Dunia 1998, Kroasia lolos ke perempat final.
Dengan demikian, Zlatko Dalic masih mempertahankan catatan tak terkalahkan secara beruntun (empat kali) di Piala Dunia 2018. Selanjutnya, mereka bakal menantang tuan rumah Rusia di perempat final.
Daftar Penendang Penalti Kroasia vs Denmark
Kroasia
Milan Badelj (gagal)
Andrej Kramaric (Gol)
Luka Modric (Gol)
Josip Pivaric (Gagal)
Ivan Rakitic (Gol)
Denmark
Christian Eriksen (Gagal)
Simon Kjaer (Gol)
Michael Krohn-Dehli (Gol)
Lasse Schoene (Gagal)
Nicolai Joergensen (Gagal)
Denmark sempat unggul lebih dulu melalui gol cepat yang dicetak Mathias Joergensen saat pertandingan baru berjalan 58 detik. Namun euforia pendukung Kroasia hanya bertahan selama dua menit.
Pasalnya, Kroasia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Mario Mandzukic mengoyak jala Kasper Schmeichel. Hingga akhir babak pertama, hasil imbang tetap bertahan.
Di babak kedua hingga tambahan, Kroasia berusaha mengurung pertahanan Denmark, bahkan penguasan bola mencapai 53%. Namun tembok kokoh Denmark sulit ditembus Luka Modric dkk.
Hanya lima peluang emas yang berhasil mengancam gawang Denmark. Salah satu peluang yakni ketika Kroasia mendapatkan hadiah penalti di menit 116. Sayangnya, Modric yang menjadi algojo gagal mengeksekusi tendangan 12 pas tersebut.
Hingga babak extra time berakhir, skor 1-1 tak berubah. Dalam menentukan pemenang, wasit Nestor Pitana melanjutkan pertandingan lewat drama adu penalti. Saat adu penalti, kiper Kroasia Danijel Subasic
menjadi pahlawan setelah menepis tiga tendangan 12 pas Denmark, yakni Christian Eriksen, Lasse Schoene, dan Nicolai Joergensen.
Kroasia pun berhak atas tiket perempat final usai menang 3-2 (1-1) melalui drama adu penalti. Ini merupakan kali pertama sejak Piala Dunia 1998, Kroasia lolos ke perempat final.
Dengan demikian, Zlatko Dalic masih mempertahankan catatan tak terkalahkan secara beruntun (empat kali) di Piala Dunia 2018. Selanjutnya, mereka bakal menantang tuan rumah Rusia di perempat final.
Daftar Penendang Penalti Kroasia vs Denmark
Kroasia
Milan Badelj (gagal)
Andrej Kramaric (Gol)
Luka Modric (Gol)
Josip Pivaric (Gagal)
Ivan Rakitic (Gol)
Denmark
Christian Eriksen (Gagal)
Simon Kjaer (Gol)
Michael Krohn-Dehli (Gol)
Lasse Schoene (Gagal)
Nicolai Joergensen (Gagal)
(nug)