Bintang Tinju Dunia Kagum dengan Sosok Ronaldo dan Messi
A
A
A
LONDON - Stempel pemain terbaik dunia yang dimiliki Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi kerap kali menyetrum semangat pesepak bola lainnya untuk tampil mengesankan di setiap pertandingan. Tapi hingga saat ini belum ada yang mampu menandingi prestasi yang ditorehkan kedua pemain top tersebut.
Hal inilah yang dirasakan Anthony Joshua. Juara tinju dunia kelas berat yang bersiap bertarung untuk mempertahankan gelar WBO, WBA dan IBF di Wembley melawan Alexander Povetkin pada 22 September, tak menampik jika dirinya sangat mengagumi Ronaldo dan Messi.
Joshua menyebut Ronaldo dan Messi sebagai pemain terbaik di planet ini. Pernyataan itu didasari dengan dominasi dua pemain dalam menyabet penghargaan Ballon d;Or selama beberapa tahun terakhir.
Ronaldo dan Messi diketahui sudah memenangkan lima penghargaan Ballon d'Or. Itu adalah keberhasilan individu yang membuat Joshua mengagumi dua pemain tersebut.
"Saya tidak pernah mengikuti tim, saya lebih suka permainan individual. Selain Cristiano Ronaldo dan Messi, saya juga suka Pele," kata Joshua dikutip dari Express, Jumat (7/9/2018).
"Ini adalah rasa hormat untuk pemain yang memiliki permainan individu dan mentalitas yang bagus," imbuh petinju asal Inggris.
Hal inilah yang dirasakan Anthony Joshua. Juara tinju dunia kelas berat yang bersiap bertarung untuk mempertahankan gelar WBO, WBA dan IBF di Wembley melawan Alexander Povetkin pada 22 September, tak menampik jika dirinya sangat mengagumi Ronaldo dan Messi.
Joshua menyebut Ronaldo dan Messi sebagai pemain terbaik di planet ini. Pernyataan itu didasari dengan dominasi dua pemain dalam menyabet penghargaan Ballon d;Or selama beberapa tahun terakhir.
Ronaldo dan Messi diketahui sudah memenangkan lima penghargaan Ballon d'Or. Itu adalah keberhasilan individu yang membuat Joshua mengagumi dua pemain tersebut.
"Saya tidak pernah mengikuti tim, saya lebih suka permainan individual. Selain Cristiano Ronaldo dan Messi, saya juga suka Pele," kata Joshua dikutip dari Express, Jumat (7/9/2018).
"Ini adalah rasa hormat untuk pemain yang memiliki permainan individu dan mentalitas yang bagus," imbuh petinju asal Inggris.
(nug)