Praveen/Melati Buka Peluang 'Perang Saudara' di Korea Terbuka
A
A
A
SEOUL - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti lolos rintangan pertama turnamen superseries Korea Terbuka 2018. Di babak kedua, Praveen/Melati berpeluang bentrok dengan sesama pasangan Indonesia.
Tiket babak kedua didapat setelah mereka mengalahkan wakil China, Ou Xuanyi/Tang Jinhua di SK Handball Stadium, Seoul, Selasa (25/9/2018) siang WIB. Praveen/Melati cuma butuh 27 menit untuk menuntaskan perlawanan pasangan China, 21-10, 23-21.
Di babak kedua, Praveen/Melati masih menunggu lawan. Mereka akan menghadapi pemenang duel Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kontra Lee Fang-Chih/Chang Ching Hui (Taiwan).
Hafiz/Gloria lebih diunggulkan menang mengingat mereka duduk sebagai unggulan keempat. Sementara Lee/Chang datang dari babak kualifikasi.
Turnamen Korea Terbuka 2018 berlangsung 25-30 September 2018 di Seoul. Beberapa pebulu tangkis andalan seperti Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting juga turun di turnamen tersebut.
Tiket babak kedua didapat setelah mereka mengalahkan wakil China, Ou Xuanyi/Tang Jinhua di SK Handball Stadium, Seoul, Selasa (25/9/2018) siang WIB. Praveen/Melati cuma butuh 27 menit untuk menuntaskan perlawanan pasangan China, 21-10, 23-21.
Di babak kedua, Praveen/Melati masih menunggu lawan. Mereka akan menghadapi pemenang duel Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kontra Lee Fang-Chih/Chang Ching Hui (Taiwan).
Hafiz/Gloria lebih diunggulkan menang mengingat mereka duduk sebagai unggulan keempat. Sementara Lee/Chang datang dari babak kualifikasi.
Turnamen Korea Terbuka 2018 berlangsung 25-30 September 2018 di Seoul. Beberapa pebulu tangkis andalan seperti Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting juga turun di turnamen tersebut.
(bbk)