Pelaih Jepang: Kami Akan Menikmati Teror SUGBK

Sabtu, 27 Oktober 2018 - 17:52 WIB
Pelaih Jepang: Kami...
Pelaih Jepang: Kami Akan Menikmati Teror SUGBK
A A A
JAKARTA - Pelatih kepala timnas Jepang U-19 Masanaga Kageyama menegaskan timnya tak takut teror fans Indonesia U-19 yang akan memenuhi Stadion di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), saat kedua tim bentrok di perempat final Piala AFC U-19 2018, Minggu (28/10/2018) malam.

Kageyama menegaskan pemainnya ada yang berasal dari klub konstetan J-League, yang biasa disaksikan puluhan ribu penonton saat tampil. Jadi tak ada masalah dengan teror penonton SUGBK yang sebagian besar akan mendukung timnas Indonesia U-19.

Jepang meraup tiga kemenangan beruntun pada penyisihan grup yang digelar di Stadion Pakansari yang relatif tenang. Jepang akan perlu mengatasi performa Indonesia yang dalam kondisi terbaik, juga kehadiran fans ke SUGBK yang penuh gairah yang diprediksi mencapai lebih dari 50.000.

"Sejauh yang saya tahu tentang stadion ini, jika penuh sekitar 75.000 penonton. Itu berarti kalo cuma 50.000 yang datang, sangat kurang," Kageyama berseloroh.

"Beberapa pemain kami telah bermain di divisi pertama liga profesional Jepang, dan di sana mereka memiliki pengalaman tampil di depan 40.000 atau 50.000, tapi ini benar-benar pengalaman pertama mereka untuk bermain di depan penonton sebesar itu sebagai tim tamu," imbuhnya.

"Tentu saja akan ada tekanan dan tekanan, tapi itu normal. Jika mereka ingin menjadi pemain internasional dalam waktu dekat, ini adalah pengalaman yang sangat, sangat menyenangkan dan pengalaman yang diperlukan bagi mereka.

"Saya tak sabar untuk tampil di depan stadion penuh, dan kami harus menikmati kesempatan untuk bermain sepak bola di atmosfer ini."

Jepang tampil trengginas di Piala AFc U-19 2018, dengan mencetak 13 gol tertinggi dalam kemenangan dominan atas Korea Selatan, Thailand, dan Irak, dengan delapan pemain mendapatkan nama mereka di daftar pencetak gol.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4645 seconds (0.1#10.24)