Operasi Kedua Crutchlow Berjalan Sukses

Kamis, 01 November 2018 - 15:49 WIB
Operasi Kedua Crutchlow...
Operasi Kedua Crutchlow Berjalan Sukses
A A A
MELBOURNE - Cal Crutchlow dipastikan bakal absen untuk tampil pada Grand Prix Malaysia, Minggu (4/11/2018). Pasalnya, pembalap LCR Honda itu baru saja menjalani operasi kedua pada bagian pergelangan kakinya.

Crutchlow mengalami cedera pasca mengalami kecelakaan selama menjalani sesi latihan bebas kedua jelang balapan seri 17 di Australia, pekan lalu. Dia lantas menjalani operasi pada tibia kanannya di rumah sakit di Melbourne.

Setelah beberapa hari, Crutchlow berhasil mengurangi pembengkakan. Dan, hari ini dia kembali menjalani operasi pada pergelangan kakinya. Dilaporkan Motorsport, Kamis (1/11/2018), diperkirakan pembalap asal Inggris itu bakal kembali ke rumahnya di Isle of Man untuk memulai pemulihannya.

LCR Honda sudah menyiapkan pengganti Crutchlow pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang (SIC), akhir pekan ini. Pembalap penguji tim Stefan Bradl nantinya akan menggantikan peran Crutchlow.

Meskipun belum dikonfirmasi, Crutchlow tampaknya tidak akan fit tepat pada waktunya untuk putaran final atau seri terakhir musim ini di Valencia. Kemungkinan pembalap asal Jerman kembali akan mengisi posisinya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0522 seconds (0.1#10.140)