Guard Warriors Stephen Curry Tetap Menjadi Bintang Terang

Rabu, 26 Desember 2018 - 06:49 WIB
Guard Warriors Stephen...
Guard Warriors Stephen Curry Tetap Menjadi Bintang Terang
A A A
LOS ANGELES - Banyak yang memprediksi NBA musim ini, sinar Stephen Curry bakal redup. Guard Golden State Warriors itu, lebih banyak menjadi penonton saat timnya bertanding. Prediksi tersebut bukan tanpa alasan, sebab Curry kerap didera cedera yang memaksanya absen membela Warriors.

Setali tiga uang, absennya Curry juga berpengaruh terhadap performa Warriors. Rekan setimnya Curry, Kevin Durant, merasa kesulitan mengangkat prestasi Warriors tanpa dirinya. Warriors lebih banyak kalah daripada menang saat bermain tanpa Curry.

Kecemasan tak dapat dipungkiri pelatih kepala Warriors, Steve Kerr. Berkali-kali dia mengatakan timnya sulit bangkit dan mengembangkan permainan tanpa Curry. “Dalam tim, ada pemain yang bisa menginspirasi rekannya sekaligus menjadi pembeda. Dan, itu adalah dia (Curry),” ujar Kerr dilansir thescore.

Benar saja, begitu pulih dari cedera dan mulai bermain pada 19 Desember lalu, Curry langsung nyetel dengan rekan-rekannya. Dia seperti menemukan kembali jati dirinya sebagai pebasket papan atas andalan Warriors. Curry menjadi aktor utama kemenangan Golden State Warriors 110-93 atas Memphis Grizzlies di Oracle Arena, Rabu (19/12) lalu.

Bahkan, torehan 20 poin Curry membuatnya mencatatkan rekor sebagai peraih angka terbanyak kelima untuk timnya sepanjang sejarah. Curry yang juga menghasilkan 7 rebound, berhasil masuk kejajaran pebasket Warriors yang telah mengumpulkan 15.000 poin.

Sejak itu, Curry seperti melesat di lintasan balap. Kemenangan Warriors terus berlanjut, termasuk saat membawa timnya menang 129-127 atas Los Angeles Clippers, Senin (24/12). Curry menjadi penyumbang poin terbanyak dengan mencetak 42 poin, 2 assist, dan 6 rebound. Bahkan, pujian berlebihan dilontarkan fans dan rekan setimnya. Prestasi Curry dianggap telah menyentuh bulan.

Curry menjadi pahlawan kemenangan Warriors, saat waktu tersisa 0-5 detik, dan skor imbang 127-127. Di saat situasi menegangkan, Curry melakukan lay-up, dan boom, papan skor berubah kedudukan 129-127 untuk kemenangan Warriors. Curry mempersembahkan kemenangan kedelapan beruntun bagi Warriors.

"Itu adalah cara yang bagus untuk menyelesaikan, tim menjadi panas dan kami memiliki slip-up. Kami hanya harus mencari cara bagaimana menghadapi badai dan mendapatkan kemenangan," ujar Curry dilansir the strait time.

Tandem Curry, Kevin Durant, yang menyumbang 35 poin, 5 assist, dan 12 rebound, memuji penampilan Curry yang dianggap sangat luar biasa. Menurut Durant, rekan setimnya itu mampu mewujudkan keinginan tim, yakni menang.

"Kami ingin terus memberinya (Curry) makan, dan membuatnya mudah bagi kami. Pertunjukan terakhir sangat fenomenal," puji forward berusia 30 tahun itu.

"Saya menyukai alur yang kami hadapi. Pengalaman bermain di beberapa pertandingan ketat, itu membantu kami tampil lebih baik. kami melaluinya dengan baik bersama Curry,” pungkas Durant.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0700 seconds (0.1#10.140)