Preview Villarreal vs Real Madrid: Duel Beda Misi

Kamis, 03 Januari 2019 - 16:30 WIB
Preview Villarreal vs Real Madrid: Duel Beda Misi
Preview Villarreal vs Real Madrid: Duel Beda Misi
A A A
VILLARREAL - Villarreal bersiap untuk menjalani laga tunda pekan ke-17 Liga Spanyol 2018/2019 dengan menjamu Real Madrid di Estadio de la Ceramica, Jumat (4/1/2019) dini hari WIB. Ini akan menjadi tantangan serius buat tuan rumah mengingat mereka tengah berupaya untuk keluar dari zona merah alias degradasi.

Villarreal memiliki rapor yang kurang begitu mengesankan selama tampil di Liga Spanyol musim ini. Tiga kemenangan, enam imbang, dan tujuh kali menelan kekalahan merupakan catatan yang ditorehkan Carlos Bacca dkk.

Hasil minor itu menyeret Villarreal berada di peringkat 18 dengan raihan 15 poin. Tidak mengherankan jika penggemar menilai hasil ini cukup mengecewakan buat tim berjuluk Kapal Selam Kuning. Sekarang harapan berada di pundak Luis Garcia Plaza setelah klub memecat Javier Calleja.

Strategi yang ditampilkan Garcia setidaknya telah mengangkat moral pemain Villarreal. Dalam dua pertandingan terakhir Bacca dkk mampu meraup empat poin setelah menang melawan Spartak Moscow (2-0) di Liga Eropa dan Huesca (2-2) di Liga Spanyol.

Para pemain dan penggemar pastinya akan berharap jika tangan dingin Garcia bisa meneruskan catatan sempurna ketika mereka memulai tahun baru. Di bagian terpisah, Madrid juga termotivasi untuk merebut tiga poin saat bertandang ke Estadio de la Ceramica.

Nada optimisme itu terpancar ketika Santiago Solari membawa skuat terbaiknya ke markas Villarreal. Klub berjuluk Los Blancos baru saja memenangkan memenangkan trofi Piala Dunia Antarklub usai mengalahkan Al Ain pada 22 Desember 2018.

Madrid pun tercatat sebagai tim paling sukses dalam sejarah turnamen. Mendapatkan lebih banyak trofi selalu merupakan hal yang positif, tetapi Madrid memiliki alasan lain untuk mengalihkan perhatiannya pada kompetisi domestik. Pasalnya, saat ini Karim Benzema dkk berada di peringkat keenam dengan raihan 29 poin atau tertinggal delapan angka dari Barcelona.

Solari diharapkan mampu meneruskan tren positif itu saat bertandang ke Villarreal. Pelatih asal Argentina saat ini telah memenangkan 11 dari 13 pertandingan sejak ia ditunjuk sebagai pelatih Madrid, dengan rata-rata 2,6 gol per pertandingan.

Kecerdikan Solari dalam menurunkan pemain akan menjadi kunci mengingat Madrid bakal menghadapi periode sulit di tahun baru ini. Setelah Villarreal, klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu bakal menantang Real Sociedad, Real Betis, Leganes (leg kedua Copa del Rey).

Prakiraan Susunan Pemain

Villarreal: Asenjo; Ruiz, Funes Mori, Alvaro, Costa; Chukwueze, Cazorla, Trigueros, Fornals; Moreno, Bacca

Real Madrid: Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Modric, Llorente, Kroos, Lucas Bale, Benzema
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5965 seconds (0.1#10.140)