Lionel Messi Penyelamat Barcelona
A
A
A
BARCELONA - Barcelona gagal meraih poin penuh saat menjamu Valencia pada jornada ke-22 Liga Spanyol di Camp Nou, Minggu (3/2/2019) WIB. Pada pertandingan ini, tuan rumah sempat tertinggal sebelum Lionel Messi akhirnya menjadi penyelamat Blaugrana.
Pada pertandingan ini Valencia secara mengejutkan mampu membungkam publik tuan rumah di menit 24 setelah Kevin Gameiro membuka gol usai memanfaatkan umpan Rodrigo Moreno. Delapan menit kemudian, tim tamu kembali menggandakan kedudukan menjadi 2-0 setelah tendangan penalti Dani Parejo tak mampu dihalau kiper Barcelona.
Barcelona mencoba untuk merespon dua gol tersebut. Namun upaya untuk memperkecil kedudukan baru terjadi di menit 39. Adalah Lionel Messi yang sukses memperkecil kedudukan menjadi 1-2 setelah sepakan penaltinya tidak mampu diamankan kiper Valencia. Itu merupakan penalti ke-50 Messi di Liga Spanyol.
Interval pertama berakhir dengan keunggulan 1-2 untuk Valencia. Di babak kedua, Barcelona terus menggempur pertahanan Valencia. Namun usaha untuk mencetak gol penyeimbang baru tercipta di menit 64.
Berawal dari umpan pendek Arturo Vidal, Messi melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Bola meluncur deras dan tak mampu dihalau kiper Neto. Di sisa waktu pertandingan, dua kesebelasan mencoba untuk menciptakan peluang. Namun hingga peluit panjang dibunyikan skor imbang 2-2 tak berubah.
Dengan hasil imbang ini, Barcelona telah mengumpulkan 50 poin dari 22 pertandingan yang telah dimainkan. Blaugrana unggul enam angka dari pesaing terdekatnya Atletico Madrid.
Pada pertandingan ini Valencia secara mengejutkan mampu membungkam publik tuan rumah di menit 24 setelah Kevin Gameiro membuka gol usai memanfaatkan umpan Rodrigo Moreno. Delapan menit kemudian, tim tamu kembali menggandakan kedudukan menjadi 2-0 setelah tendangan penalti Dani Parejo tak mampu dihalau kiper Barcelona.
Barcelona mencoba untuk merespon dua gol tersebut. Namun upaya untuk memperkecil kedudukan baru terjadi di menit 39. Adalah Lionel Messi yang sukses memperkecil kedudukan menjadi 1-2 setelah sepakan penaltinya tidak mampu diamankan kiper Valencia. Itu merupakan penalti ke-50 Messi di Liga Spanyol.
Interval pertama berakhir dengan keunggulan 1-2 untuk Valencia. Di babak kedua, Barcelona terus menggempur pertahanan Valencia. Namun usaha untuk mencetak gol penyeimbang baru tercipta di menit 64.
Berawal dari umpan pendek Arturo Vidal, Messi melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Bola meluncur deras dan tak mampu dihalau kiper Neto. Di sisa waktu pertandingan, dua kesebelasan mencoba untuk menciptakan peluang. Namun hingga peluit panjang dibunyikan skor imbang 2-2 tak berubah.
Dengan hasil imbang ini, Barcelona telah mengumpulkan 50 poin dari 22 pertandingan yang telah dimainkan. Blaugrana unggul enam angka dari pesaing terdekatnya Atletico Madrid.
(sha)