Kapten Madrid Jadi Terdakwa Kasus Kartu Kuning

Kamis, 28 Februari 2019 - 01:32 WIB
Kapten Madrid Jadi Terdakwa...
Kapten Madrid Jadi Terdakwa Kasus Kartu Kuning
A A A
MADRID - Badan Sepak Bola Eropa (UEFA) mendakwa Sergio Ramos atas kasus "menerima kartu kuning dengan sengaja" saat membawa Real Madrid menang 2-1 pada laga leg pertama babak 16 besar melawan Ajax Amsterdam, di Johan Cruijff ArenA, Kamis (14/2/2019) dini hari WIB.

Ramos melakukan tekel keras ke pemain Ajax Kasper Dolberg pada menit ke-90. Itu kartu kuning ketiganya di Liga Champions musim ini, dan memicu larangan tampil untuk leg kedua di Santiago Bernabeu, Selasa, 5 Maret,

UEFA memutuskan menyelidiki insiden itu setelah Ramos mengatakan kepada wartawan bahwa dia berbohong jika mengatakan "tidak sengaja menjegal Dolberg demi mendapatkan kartu kuning". Artinya, Ramos memang niat mendapatkan kartu kuning demi menghapus hukuman akumulasi tiga kartu kuning, sehingga dia bisa absen di leg kedua. Madrid favorit lolos ke babak 8 besar.

Absen di kandang melawan Ajax akan mengurangi peluang Ramos kehilangan pertandingan yang lebih penting di babak selanjutnya, karena semua kartu kuning dihapus setelah tahap perempat final. (Baca Juga: Diduga Mengakali Aturan Kartu Kuning, Ramos Diselidiki UEFA).

Meskipun Ramos kemudian mengatakan bahwa pernyataannya merujuk pada memaksa pelanggaran, pelanggaran yang tidak bisa dihindari, dan bukan untuk sengaja mendapatkan kartu kuning. Namun, UEFA mengumumkan pada 14 Februari bahwa mereka tetap menyelidiki insiden itu dan sekarang telah mengonfirmasi bahwa mereka telah mendakwa Ramos atas tindakannya.

Hukuman untuk kapten Madrid itu akan diputuskan pada pertemuan disiplin UEFA berikutnya, yang akan berlangsung Kamis, 28 Februari.

Pekan lalu, pemain Valencia Geoffrey Kondogbia dikenai larangan dua pertandingan tambahan (jadi total tiga pertandingan) untuk kasus serupa dalam kemenangan timnya atas Celtic di Liga Europa.

Rekan setim Ramos, Dani Carvajal juga dihukum UEFA musim lalu karena kasus yang sama dalam pertandingan penyisihan grup di APOEL Nicosia. Dia disuspensi pada pertandingan terakhir grup melawan Borussia Dortmund dan babak 16 besar, pertandingan leg pertama melawan Paris St Germain.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0773 seconds (0.1#10.140)