Determinasi Tinggi Kunci Kemenangan Tim City Thunder

Selasa, 05 Maret 2019 - 07:39 WIB
Determinasi Tinggi Kunci...
Determinasi Tinggi Kunci Kemenangan Tim City Thunder
A A A
OKLAHOMA CITY - Russell Westbrook bermain apik saat membantu timnya, Oklahoma City Thunder, mengalahkan Memphis Grizzlies 99-95 di Chesapeake Energy Arena, kemarin. Kemenangan ini sekaligus memutus rentetan empat kekalahan beruntun Thunder.

Padahal, Thunder terpaksa tampil tanpa Paul George karena cedera. Namun, Westbrook menunjukkan determinasi tinggi khususnya di kuarter keempat dengan menghasilkan 12 poin dari total 22 angka yang diraihnya pada pertandingan itu. Pencapaian ini sekaligus menjadi kemenangan kedua Thunder atas Grizzlies di babak reguler NBA musim ini.

Selain Westbrook yang juga menghasilkan 6 rebound, 5 assist, dan 3 steal, pemain lainnya juga menampilkan permainan dengan baik. Dennis Schroder yang bermain sebagai starter menciptakan double-double 17 poin dan 12 rebound. Bahkan, pebasket berusia 25 tahun itu juga melakukan 6 assist dan 2 steal.

Bukan hanya itu, Steven Adams juga menciptakan double-double dengan 13 poin dan 22 rebound. Sementara Jerami Grant menghasilkan 13 poin dan 7 rebound. Bahkan, Abdel Nader yang memulai dari bangku cadangan mampu menyumbangkan 15 poin. Usaha mereka itu sudah cukup membuat Thunder masih bertahan di urutan ketiga klasemen Wilayah Barat dengan 39-24.

Pelatih Thunder Billy Donovan mengaku sangat senang dengan kemenangan timnya. Karena, semua perkataannya sebelum pertandingan berlangsung dilakukan dengan baik oleh para pemainnya. Dia mengatakan tetap bermain dengan intensitas yang tinggi. Hasilnya, mereka mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

“Kami harus bertahan di level yang lebih tinggi setiap malam. Secara ofensif, kami berjuang untuk mendapatkan aliran atau kesinambungan apa pun di sana. Tapi, saya memberikan pujian kepada semua pemain. Mereka berusaha bekerja sekeras yang mereka bisa untuk bertahan, meskipun dengan ofensif, kami menghadapi tantangan kami,” kata Donovan.

Donovan juga mengatakan timnya sebenarnya berjuang dengan keras. Apalagi, George yang merupakan pebasket peraih poin terbanyak kedua di NBA pada musim ini tidak bisa tampil karena cedera bahu kanan. Kondisi itu membuat serangan Thunder tidak setajam biasanya. Bahkan, ini menjadi pertandingan pertama mereka tak mampu mencetak lebih dari 100 poin sejak 6 Januari lalu.

“Dengan Paul absen, tentu menjadi tantangan di beberapa pertandingan terakhir. Saya sudah berusaha menemukan cara untuk terus membantu para pemain kami dengan ofensif untuk menciptakan identitas dengan tidak adanya dia di lapangan,” papar Donovan.

Sementara itu, Avery Bradley menjadi peraih poin terbanyak Grizzlies dengan 27 poin. Selain itu, Delon Wright menghasilkan 17 poin, Jonas Valanciunas menciptakan double-double dengan 16 poin, dan 13 rebound, serta tambahan 11 poin dari Bruno Caboclo. Sayang, perjuangan para pemainnya itu tak cukup menghindarkan timnya dari kekalahan ke-40 dari 65 pertandingan di musim ini.

“Saya pikir semua pemain melakukan upaya yang sangat besar untuk mendapatkan kesempatan untuk memenangkan permainan. Tapi, ini masalah mempelajari siapa kita dan siapa yang mendapatkan sentuhan,” ucap Pelatih Grizzlies JB Bickerstaff.
(don)
Berita Terkait
Seru! Wizards Menang...
Seru! Wizards Menang Tipis 115-110 Atas Hornets
Fantastis! Sepatu Kets...
Fantastis! Sepatu Kets Michael Jordan Terjual Rp32,7 Miliar
Bakat Wictor Wembanyama...
Bakat Wictor Wembanyama Menakjubkan, Giannis Antetokounmpo: Dia Merepotkan Pemain NBA
Hasil Playoff NBA: Knicks...
Hasil Playoff NBA: Knicks dan Heat Tembus Semifinal Wilayah, Lakers Terancam
Hasil Playoff NBA: Heat...
Hasil Playoff NBA: Heat Tumbang, Sixers Lolos ke Semifinal Wilayah
Menjaring Atlet Muda...
Menjaring Atlet Muda Bertalenta di Jr NBA 3v3 School Tournament Jakarta 2022
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
38 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Menteri Yandri Terbukti...
Menteri Yandri Terbukti Bantu Kemenangan Istri, Pilkada Serang Diulang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved