Trio Ganda Campuran Indonesia Lewati Rintangan Pertama

Rabu, 01 Mei 2019 - 07:33 WIB
Trio Ganda Campuran...
Trio Ganda Campuran Indonesia Lewati Rintangan Pertama
A A A
AUCKLAND - Tiga ganda campuran Indonesia melewati rintangan pertama di Turnamen Bulu Tangkis BWF New Zealand Open 2019 setelah memetik kemenangan mudah. Pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Akbar Bintang Cahyono/Annisa Saufika lolos ke babak kedua Turnamen BWF World Tour Super 300 berhadiah total USD150.000 itu dengan mulus.

Pasangan Hafiz/Gloria yang menjadi unggulan keempat tanpa kesulitan menyikat ganda tuan rumah Oud Riga/Stephanie Liao dua game 21-8, 21-11 di Event Finda Stadium 2, Auckland, Selandia Baru, Rabu (1/5) pagi ini WIB. Hafiz/Gloria yang bertanding hanya butuh waktu 22 menit untuk mengakhiri harapan ganda tuan rumah.

Selanjutnya, runner-up German Open 2019 itu akan menguji ganda tuan rumah lainnya di babak kedua. Peringkat tujuh dunia itu akan melawan Mitchell Wheller/Hsuan-Yu Wendy Chen yang dalam laga lain menaklukkan rekan senegaranya Jonathan Curtin/Erena Calder-Hawkins, 21-17, 21-14.

Hafiz/Gloria mengikui jejak dua rekan senagaranya yang terlebih dahulu lolos ke babak kedua, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Akbar Bintang Cahyono/Annisa Saufika.
Praveen/Melati yang menjadi unggulan kelima menggulung pasangan Hong Kong, Yeung Ming Nok/Yeung Nga Ting, 21-9, 21-12. Berikutnya, pasangan Praveen/Melati akan bertemu pasangan tuan rumah Danny Oud/Jasmin Chung Man Ng.

Di laga lain, Akbar/Annisa menaklukkan ganda tuan rumah Maika Phillips/Anona Pak dalam dua game 21-15, 21-17. Dalam laga selanjutnya, Akbar/Annisa yang baru dipasangkan ini akan meladeni ganda Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing. Ganda Malaysia ini yang mengalahkan pasangan Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas di babak pertama.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0944 seconds (0.1#10.140)