Messi Pemain Tertua Kedua Raih Sepatu Emas Eropa

Sabtu, 25 Mei 2019 - 14:04 WIB
Messi Pemain Tertua Kedua Raih Sepatu Emas Eropa
Messi Pemain Tertua Kedua Raih Sepatu Emas Eropa
A A A
BARCELONA - Lionel Messi menyabet penghargaan Sepatu Emas Eropa untuk keenam kalinya setelah keluar sebagai pencetak gol terbanyak di liga top Benua Biru. Pemain yang kerap disapa La Pulga itu membukukan 36 gol dalam 34 pertandingan di Liga Spanyol musim ini.

Dikutip dari laman resmi Barcelona, Sabtu (25/5), Messi unggul tiga gol di atas penyerang Paris Saint Germain (PSG), Kylian Mbappe. Pemain berpaspor Prancis itu sebenarnya berpeluang untuk merebut sepatu emas tersebut, hanya saja di pertandingan terakhir melawan Reims dia hanya menyumbangkan satu gol saja.

Messi pun tercatat sebagai pemain pertama dalam sejarah yang berhasil mengklaim penghargaan individual dalam tiga tahun beruntun. Dalam daftar, La Pulga diketahui berada di urutan kedua sebagai pemain tertua kedua yang meraih penghargaan Sepatu Emas Eropa di usia 31 tahun, 11 bulan, dan 25 hari.

Hugo Sanchez masih menempati posisi pertama. Prestasi yang diukir Messi semakin mengukuhkan kompetisi Liga Spanyol sebagai penghasil peraih Sepatu Emas Eropa dalam 11 tahun terakhir.

Daftar Gol Lionel Messi hingga Dapat Sepatu Emas Eropa:

2009/2010: 34 Gol
2011/2012: 50 Gol
2012/2013: 46 Gol
2016/2017: 37 Gol
2017/2018: 34 Gol
2018/2019: 36 Gol
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6588 seconds (0.1#10.140)