Jadwal Jago Indonesia di Babak Pertama & Kedua, Jojo Main Hari Ini

Selasa, 20 Agustus 2019 - 07:40 WIB
Jadwal Jago Indonesia...
Jadwal Jago Indonesia di Babak Pertama & Kedua, Jojo Main Hari Ini
A A A
BASEL - Sembilan wakil Indonesia kembali mengayunkan raket di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Dari sembilan pemain tersebut, enam wakil bermain di babak kedua dan tiga lainnya baru memulai babak pertama, Selasa (20/8).

Tiga tunggal putra: Jonatan Christie, Anthibi Sinisuka Ginting, Tommy Sugiarto, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, dua ganda campuran: Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan berjuang berebut tiket babak ketiga.

Tiga wakil lainnya, ganda putra tunggal putri Fitriani, ganda putra Berry Angriawan/Hardianto, dan ganda campuran Ronald/Annisa Saufika bertarung memperebutkan tiket babak kedua. Semua pertandingan babak pertama dan kedua akan dimulai pukul 14.00 WIB di St Jakobshalle, Basel, Swiss.

Tunggal putri Fitriani akan bertanding di partai pertama di lapangan 4. Fitriani akan menjalani laga menghadapi pemain Jerman, Yvonne Li.

Setelah Fitriani, tunggal putri lainnya, Gregoria akan bertanding di partai ketiga lapangan 2. Grego yang menjadi unggulan 14 akan melawan pemain Thailand, Busanan Ongbamrungphan di babak kedua. Laga sore nanti menjadi pertemuan keempat Grego dengan Busanan. Dari tiga pertemuan sebelumnya, Grego tertinggal 1-2.

Tunggal putra, Tommy Sugiarto akan menjalani babak kedua menjajal Jan O Jorgensen dari Denmark di partai kedua lapangan 2. Dari head to head, unggulan 15 itu dua kali kalah dan sekali menang dari tiga pertemuan sebelumnya.

Dua tunggal putra lainnya yang berlaga di babak kedua, Anthony dan Jonatan akan bertanding di malam hari. Anthony akan meladeni pemain Inggris, Toby Penty di partai terakhir lapangan 3.

Anthony sekali menang atas Toby dalam pertemuan sebelumnya. Diharapkan, Anthony bisa kembali mengatasi Toby. Jojo akan turun bertanding malam ini menghadapi Heo Kwang Hee dari Korea Selatan. Jika dilihat dari head to head, Jojo selalu kalah. Artinya, Jojo yang menjadi unggulan keempat harus berjuang keras melewati Heo di pertemuan keempat nanti.

Ganda campuran Ronald/Annisa memulai perjuangan di. Abak pertama di partai kelima lapangan 1. Duet Ronald/Annisa akan menguji pasangan tangguh Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek. Head to head semantara masih unggul ganda Negeri Kincir Angin tersebut 0-1.

Ganda campuran lainnya, Rinov/Pitha akan bertanding di babak kedua. Runner-up Swiss Open 2010 itu menjalani laga di lapangan 2 melawan unggulan ketiga dari Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Duet unggulan 10, Hafiz/Gloria akan berjuang di babak kedua melawan ganda Ukraina, Valeriy Atraschenkov/Yelyzaveta Zharka di lapangan 2. Di atas kertas, Hafiz/Gloria bisa mengatasi wakil Eropa tersebut.

Satu-satunya ganda putra yang bertanding hari ini, Berry/Hardianto akan memulai babak pertama dini hari nanti. Berry/Hardianto akan melawan ganda Inggris, Ben Lane/Sean Vendy. Ganda putra muda Indonesia itu pernah sekali mengalahkan Ben/Sean. Dengan rekor pertemuan tersebut diharapkan bisa menjadi penyemangat Berry/Hardianto untuk mengulang kemenangan.

Jadwal Wakil Indonesia Hari Ini, Selasa (20/8)



St. Jakobshalle

Tunggal Putra

Babak Kedua

Match 5 Court 2

Tommy Sugiarto (Indonesia, x15) vs Jan O Jorgensen (Denmark)

Match 12 Court 1

Jonatan Christie (Indonesia, x4) vs Heo Kwang Hee

Match 13 Court 3

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia, x6) v Toby Penty (Inggris)

Tunggal Putri

Babak Pertama

Match 1 Court 4

Fitriani (Indonesia) vs Yvonne Li (Jerman)

Babak Kedua

Match 3 Court 2

Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia, x14) vs Busanan Ongbamrungphan

Ganda Putra

Babak Pertama

Match 6 Court 3

Berry Angriawan/Hardianto (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Ganda Campuran

Babak Pertama

Match 5 Court 1

Ronald/Annisa Saufika (Indonesia) v Robin TAbeling/Selena Piek (Belanda)

Babak Kedua

Match 8 Court 2

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) v Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang, x3)

Match 11 Court 2

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia, x10) vs Valeriy Atrashchenkov/Yelyzaveta Zharka (Ukraina)
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7289 seconds (0.1#10.140)