Pasangan Peringkat 23 Dunia Pulangkan Kevin/Marcus

Rabu, 21 Agustus 2019 - 17:42 WIB
Pasangan Peringkat 23...
Pasangan Peringkat 23 Dunia Pulangkan Kevin/Marcus
A A A
BASEL - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dipaksa menguras keringatnya selama berhadapan melawan Choi Solgyu/Seo Seung Jae pada babak kedua di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Sayangnya, rasa lelah itu tak terbayar lunas setelah ganda putra terbaik di dunia harus pulang lebih cepat dari Basel setelah dikalahkan pasangan Korea Selatan dengan rubber game 21-16, 14-21, dan 21-23 di St Jakobshalle, Rabu (21/8) WIB.

Marcus/Kevin, yang baru pertama kali berhadapan melawan Choi/Seo awalnya tak menemui hambatan berarti untuk merebut game pertama 21-16. Namun, di game kedua pasangan non-unggulan Korea mulai mengeluarkan kemampuannya.

Beberapa pukulan menyilang yang diperagakan Choi/Seo membuat Marcus/Kevin kerap kehilangan poin. Alhasil, ganda putra Indonesia tertinggal 8-11 di interval kedua. Selepas istirahat, Marcus/Kevin makin kedodoran untuk mengejar ketertinggalan.

Ganda putra yang dikenal dengan julukan Minions itu gagal menuntaskan pertandingan dalam dua game setelah Choi/Seo menang 14-21. Di game penentuan, kejar mengejar poin terjadi sampai interval ketiga. Marcus/Kevin pun hanya unggul satu angka (11-10).

Unggul satu angka tak mampu dimanfaatkan Minions untuk menekan lawannya. Marcus/Kevin justru lebih banyak melakukan kesalahan yang membuat mereka banyak kehilangan poin (11-14). Meski sempat mengejar 19-19, 20-20, hingga 21-21, namun perlawanan Marcus/Kevin akhirnya terhenti setelah Choi/Seo menang dengan 21-23.

Ini merupakan kali kedua Marcus/Kevin gagal melangkah lebih jauh di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis. Tahun lalu, ia juga gagal setelah dikalahkan pasangan Jepang. Dengan kekalahan ini, ambisi Kevin/Marcus untuk meraih gelar pertama di kancah Kejuaraan Dunia kembali tertunda.
(bbk)
Berita Terkait
Kejuaraan Bulu Tangkis,...
Kejuaraan Bulu Tangkis, Diikuti 192 Pemain dari 38 Media di Jakarta
Pebulutangkis Junior...
Pebulutangkis Junior Indonesia Fokus Hadapi WJC 2020
Korea Juara Piala Suhandinata...
Korea Juara Piala Suhandinata 2022, Kim Min Seon Sabet Gelar Pemain Terbaik
Hasil Lengkap Babak...
Hasil Lengkap Babak 32 Besar Piala Suhandinata 2023: Alwi Farhan Lolos, Mutiara Ayu Kandas
5 Jago Indonesia Tembus...
5 Jago Indonesia Tembus Perempat Final BWF World Junior Championships 2023
Hasil Drawing Kejuaraan...
Hasil Drawing Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2022
Berita Terkini
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
2 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
2 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
3 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
4 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
5 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
5 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved