Hasil Denmark Open, Praveen/Melati Selamat Lewati Rintangan

Selasa, 15 Oktober 2019 - 18:44 WIB
Hasil Denmark Open,...
Hasil Denmark Open, Praveen/Melati Selamat Lewati Rintangan
A A A
ODENSE - Awal kurang mulus dijalani wakil Indonesia di babak pertama Turnamen BWF Denmark open 2019. Satu ganda campuran lolos ke babak kedua. Sedangkan dua ganda campuran lainnya dan tunggal putri langsung terhenti di babak pertama.

Unggulan keenam Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melewati babak pertama dengan mengandaskan harapan ganda Inggris, Ben Lane/Jessica Pugh straight game 21-12, 21-19 di lapangan 1, Odense Sportspark, Denmark, Selasa (15/10). Kemenangan dipertemuan pertama atas ganda Inggris itu dijalani Praveen/Melati dalam waktu 34 menit.

Selanjutnya, di babak kedua, ganda campuran peringkat ketujuh dunia itu akan melawan pasangan China,Lu Kai/Chen Lu. Duo Negeri Tirai Bambu inilah yang merusak scenario Derbi Indonesia di babak kedua. Duet Lu/Chen menggagalkan perang saudara sesame ganda Indonesia setelah menaklukkan Rinov

Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dalam rubber game 21-14, 20-22, 21-16.

’’Ekspektasinya pasti ingin yang terbaik. Apalagi di turnamen terakhir kami di Korea Super 500 kami bisa sampai semifinal. Main hari ini kami nggak sesuai harapan, terutama saya yang sulit keluar dari tekanan. Saya juga masih banyak mati sendirinya,” kata Mentari seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org.

Nasib yang sama dialami ganda campuran Indonesia lainnya, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow. Pasangan peringkat 16 dunia itu juga kalah setelah bertarung tiga game melawan peringkat 21 dunia dari Jepang, Takuro Hoki/Wakana Nagahara dengan skor 27-21, 22-20, 17-21.

Kekalahan juga dialami tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang dipaksa mengakui ketangguhan juara dunia asal India, Pusarla V Sindhu. Gregoria yang berperingkat 16 dunia menyerah dua game dari Pusarla yang berperingkat 6 dunia dengan skor 20-22, 18-21.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7032 seconds (0.1#10.140)