Fajar/Ryan Permalukan China, Ganda Putra Indonesia Paling Perkasa

Kamis, 17 Oktober 2019 - 00:39 WIB
Fajar/Ryan Permalukan China, Ganda Putra Indonesia Paling Perkasa
Fajar/Ryan Permalukan China, Ganda Putra Indonesia Paling Perkasa
A A A
ODENSE - Ganda putra Indonesia menunjukkan keperkasaaannya dengan meloloskan empat pasangan di babak kedua Turnamen BWF Denmark Open Badminton 2019. Duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi ganda putra keempat Indonesia yang menyusul lolos ke babak kedua Turnamen BWF World Tour Super 2019.

Tiket babak kedua disabet Fajar/Rian setelah mempermalukan ganda China, He Ji Ting/Tan Qiang melaui kemenangan straight game 21-19, 21-18 di laga terakhir lapangan 3 Odense Sports Park, Denmark, Rabu (16/10) malam. Kemenangan yang diraih dalam tempo 31 menit itu sekaligus menjadi revans manis Fajar/Rian atas rivalnya untuk menjadikan skor pertemuan menjadi 2-2.

Kemenangan itu menjadi modal bagi Fajar/Rian untuk meladeni ganda Amerika Serikat, Philip Chew/Ryan Chew di babak kedua. Pasangan Negeri Paman Sam itu di luar dugaan mampu menumbangkan ganda kuat China, Ou Xuan yi/Zhang Nan dua game langsung 21-16, 21-19.

Lolosnya empat pasangan ganda putra tersebut menjadikan Indonesia yang terbanyak menempatkan wakilnya di babak kedua. Tiga ganda putra Indonesia lainnya yang sudah lolos ke babak kedua adalah juara bertahan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Kendati demikian, fakta itu bukan alas an Indonesia menyombongkan diri. Pasalnya, persaingan di turnamen berhadiah total USD775.000 tersebut sangat ketat. Diharapkan kuartet ganda putra Indonesia menjaga fokus dan performnya hingga ke podium juara.

Peluang itu sangat terbuka mengingat keempatnya tidak akan saling bertemu hingga babak semifinal. Jika skenario ini mulus berjalan, Indonesia berpeluang menciptakan final sesama ganda putra.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5176 seconds (0.1#10.140)