Timnas Triathlon Patok 5 Medali di SEA Games 2019

Senin, 25 November 2019 - 22:08 WIB
Timnas Triathlon Patok 5 Medali di SEA Games 2019
Timnas Triathlon Patok 5 Medali di SEA Games 2019
A A A
JAKARTA - Timnas Triathlon optimis dapat mengukir prestasi untuk Indonesia selama tampil di SEA Games 2019. Bahkan Manajer Akbar Nasution mematok target lima medali pada pesta olahraga Asia Tenggara ke-30 di Filipina, 30 November sampai 11 Desember mendatang.

Pada SEA Games 2019 nanti, Timnas Triathlon bakal diperkuat Jauhari Johan (32), Eva Desiana (29), M.Ahlul Firman (21), dan Nethavani Octarina (18). Jauhari mengaku sejauh ini persiapan sudah bagus.

"Persiapan kami sudah oke. Yang utama adalah menyiapkan mental.

Atlet asal Sumatera Selatan yang terjun dalam kejuaraan lari dan triathlon selama 12 tahun ini dipercaya bisa membawa pulang medali emas. Akbar mengklaim Jauhari dan Eva berpeluang meraih medali emas dan perak di Duathlon.

Sedangkan triathlon, Ahlul Firman dan Nethavani masing-masing berpotensi meraih medali perak serta mixed relay. "Kali ini persiapan saya lebih matang. Sejak berlaga di tahun lalu, saya memang sudah menargetkan akan bawa pulang medali di SEA Games 2019," tutur Ahlul.

"Berdasarkan data yang ada, Jauhari Johan dan Eva Desiana berpeluang meraih medali emas dan perak di Duathlon. Di Triathlon, Ahlul Firman dan Nethavani masing-masing berpotensi meraih medali perak, dan untuk mixed relay kita harapkan bisa mendapat medali perak," timpal Akbar, Senin (25/11/2019).

Eva Desiana pun demikian. Masuk ke pelatnas sejak 2015 lalu, atlet asal Pariaman ini terus membuktikan bahwa perempuan bisa berprestasi di cabang olahraga Triathlon.

"Tanpa memandang stereotype, kami para atlet harus bisa fokus, disiplin dan gigih berlatih. Dukungan dari masyarakat dan teman-teman komunitas Triathlon juga menambah semangat kami mengukir prestasi," imbuhnya.

SEA Games 2019 dijadwalkan berlangsung pada 30 November hingga 11 Desember. Sedangkan untuk cabang olahraga Triathlon akan digelar pada 1-4 Desember.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8427 seconds (0.1#10.140)