Kirim 17 Atlet, Ini Skuat Timnas Biliar Indonesia di SEA Games 2019

Minggu, 01 Desember 2019 - 02:01 WIB
Kirim 17 Atlet, Ini Skuat Timnas Biliar Indonesia di SEA Games 2019
Kirim 17 Atlet, Ini Skuat Timnas Biliar Indonesia di SEA Games 2019
A A A
JAKARTA - Timnas Biliar Indonesia menatap optimis kiprahnya dalam SEA Games 2019 di Filipina. Berkekuatan 17 atlet, Timnas Biliar Indonesia menargetkan meraih tiga emas dari total 10 emas yang diperebutkan dalam empat divisi yaitu pool, snooker, english biliiard dan carom.

Target kali ini jauh lebih tinggi dibanding capaian pada SEA Games 2017 di Malaysia. Ketika itu, Indonesia hanya meraih satu medali perunggu yang disumbangkan oleh duet Jefry Zen/Arun dari nomor Bola 9 Ganda Putra.

Pertandingan pada cabang olahraga biliar SEA Games 2019 akan dimulai pada Selasa (3/12). Sehari sebelum pertandingan, Senin (2/12), terlebih dahulu akan digelar Managers Meeting dan Technical Meeting di Hotel Tent Manila.

Laga di cabor biliar akan dibuka dengan pertandingan pada divisi pool nomor Bola 9 Ganda Putra di mana Indonesia akan menurunkan dua pasangan yaitu duet Jefry Zen/Irsal Afrineza Nasution dan
Sahroni/Andri.

Timnas Biliar Indonesia saat ini masih berada di Tanah Air. Dipimpin oleh Manajer Syafril Nasution, Pelatih Kepala Robby Suarly dan tiga pelatih yakni Achmad Fadil Nasution, Edy Hartono dan Edward Lumbantoruan, Timnas Biliar dijadwalkan akan bertolak menuju Manila, Filipina melalui Bandara Soekarno-Hatta pada Mingu 1 Desember, pukul 01.00 WIB dini hari. Diperkirakan Angeline Magdalena Ticoalu dan kawan-kawan akan tiba di Bandara Ninoy Aquino, Manila pada 1 Desember pukul 07.00 waktu Filipina atau pukul 06.00 WIB.

Bonus Spesial Dari HT
Sebelumnya pada saat pelepasan secara resmi di MNC Studio, Selasa (26/11) lalu , Ketua Umum PB POBSI (Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia), Hary Tanoesoedibjo berjanji akan memberikan bonus spesial bagi para pebiliar peraih medali dalam SEA Games 2019.

"Sebagai pendongkrak semangat, saya rasa para atlet perlu diberikan hadiah. Peraih perunggu, perak dan emas rasanya harus kami berikan hadiah,” kata HT disambut tepuk tangan meriah dari para pebiliar dan ofisial.

“Tentu hadiah yang akan diberikan harus menarik sehingga beri motivasi. Jadi bukan semangat saja yang saya berikan tapi juga hadiah. Saya ingin atlet berangkat dengan keyakinan. Berdoa supaya tenang, jangan grogi. Mental sangat mempengaruhi. Selamat jalan selamat bertanding doa saya menyertai kalian semua,” tandasnya.

Berikut nama-nama personil Timnas Biliar Indonesia:
PosPengurus dan Pelatih
Manajer Tim
Syafril Nasution
Pelatih KepalaRobby Suarly
PelatihEdward Lumbantoruan, Edy Hartono, dan Achamad Fadil Nasution.
Daftar Atlet
Atlet
1Jefry Zen
2Sahroni
3Edward
4Ismail Kadir
5Irsal Afrineza Nasution
6Andri
7Geby Adi Wibawa Putra
8Yoni Rachmanto
9I Putu Edi Wirawan
10Dhendy Krhistanto
11Marlando Sihombing
12Jaka Kurniawan Ginting
13Tan Kiong An
14Angeline Magdalena Ticoalu
15Fatrah Masum
16Silviana Lu
17Nony Krystianti Andilah
Catatan: 14 dst atlet putri
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6433 seconds (0.1#10.140)