Menpora Zainudin Amali Terus Motivasi Atlet SEA Games Indonesia

Minggu, 01 Desember 2019 - 22:10 WIB
Menpora Zainudin Amali...
Menpora Zainudin Amali Terus Motivasi Atlet SEA Games Indonesia
A A A
MANILA - Menpora Zainudin Amali secara khusus memberikan suntikan motivasi kepada atlet Indonesia yang berjuang di SEA Games 2019. Salah satunya menyaksikan cabang olahraga Wushu di Hall World Trande Centre Manila, Filipina, Minggu (1/12).

Pada pertandingan pertama, Menpora terpaksa mengelus dada setelah atlet andalan kontingen Indonesia dari cabor wushu, Edgar Xavier Marvelo gagal menyumbangkan medali lantaran hanya berada di peringkat keempat dengan nilai 9,58 pada nomor Changquan Putra.

Meski gagal menyaksikan Edgar meraih medali emas di pertandingan pertama cabor wushu, namun Menpora tetap memberikan semangat kepada Edgar. Dalam kesempatan itu politikus Golkar tersebut menyampaikan meski hari ini atlet wushu gagal menyumbangkan medali emas untuk kontingen Indonesia, tapi harus tetap semangat untuk memberikan yang terbaik pada pesta olahraga Asia Tenggara ke-30.

"Saya datang ke sini selain melihat langsung beberapa pertandingan juga memberikan semangat langsung kepada para atlet. Seperti pertandingan wushu hari ini, meski ada pemain yang gagal saya harap tetap semangat. Masih banyak pertandingan di nomor lain yang Insya Allah kita bisa mendapatkan medali," kata Menpora dikutip dari laman resmi Kemenpora.

"Kepada seluruh atlet wushu, kalian jangan menyerah. Meski hari ini gagal mendapatkan medali, tapi perjuangan kalian sudah maksimal dan luar biasa. Tetap semangat, karena masih banyak nomor pertandingan yang akan kalian hadapi. Semua pemain harus fokus pertandingan," kata Menpora kepada atlet wushu Indonesia.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6240 seconds (0.1#10.140)