Pegolf Thailand Janewattananond Mulai Tebar Ancaman

Sabtu, 14 Desember 2019 - 19:27 WIB
Pegolf Thailand Janewattananond...
Pegolf Thailand Janewattananond Mulai Tebar Ancaman
A A A
JAKARTA - Atiwit ‘Jazz’ Janewattananond mulai mengancam pada putaran tiga di turnamen Golf BNI Indonesian Masters 2019. Buktinya, pegolf Thailand ini sukses mencatatkan hasil terbaik saat tampil di Royale Jakarta Golf Club, Sabtu (14/12).

Janewattananond berhasil mendapatkan 10 pukulan di bawah par 62 yang sekaligus membuatnya mengumpulkan total 16-under 200 pukulan. Capaian itu sekaligus membuatnya untuk sementara memimpin sendirian di leaderboard. Dia pun mengaku sangat senang dengan permainannya kali ini. Tapi, dia juga harus memperbaiki beberapa kelemahannya agar bisa bermain lebih baik lagi di putaran empat, Minggu (15/12).

“Senang dengan hasil ini. Tapi, sesungguhnya ini bukan permainan terbaik saya. Beberapa kali seharusnya saya bisa lebih baik, tapi tiba-tiba kehilangan konsentrasi,” kata Janewattananond. "Hasil di putaran tiga jadi modal positif. Selanjutnya saya perlu jaga pukulan agar tetap bagus,” sambungnya.

Sukses menaikan posisi dengan cukup signifikan, Janewattananond makin percaya dirinya bisa meraih hasil maksimal di turnamen berhadiah total USD 750 ribu (Rp 10,5 miliar). Namun, dia patut waspada. Pasalnya, rekan senegaranya, Gunn Charoenkul membuntutinya di posisi kedua setelah mencetak 4-under 68 pada putaran ketiga yang membuatnya total mengumpulkan 15-under 201.

“Jazz bintang muda dan tahun ini prestasinya juga bagus. Kita lihat nanti besok aja, apakah saya bisa mengatasinya,” kata Charoenkul.

Pertarungan dua pegolf Thailand ini bukan mustahil terjadi. Tapi, itu jika mereka bisa mengatasi konstestan lain seperti Keith Horne (Afrika Selatan) yang torehkan total 13-under 203. Bukan mustahil Alex Cejka (Jerman) 12-under 204.

Charoenkul dan Horne bahkan seperti saling intip. Mereka pernah main bareng pada 2016. Meski tak menghasilkan gelar, tapi baik Charoenkul maupun Horne menyebut sebagai lawan berat. Tapi, Horne mengaku harus bisa memperbaiki pukulan saat di putt. “Kondisi emosi di putt itu yang harus saya perbaiki dan meyakinkan diri sendiri bahwa saya bisa main bagus,” ujar Horne.

Sementara itu, pegolf Indonesia Danny Masrin tampil cukup baik di putaran ketiga ini. Dia menorehkan 4-under 68 dan kini total bukukan 9-under 207. Hasil itu disebut Danny sebagai modal bagus jelang putaran keempat. “Mungkin saya harus lebih agresif dan putting lebih bagus lagi,” ungkap Danny yang sementara menempati urutan 10 bersama 2 pegolf lain.

Begitu juga dengan pegolf Indonesia lainnya Joshua Andrew Wirawan yang total mencatat 7-under 209. Dia berada diurutan 19 bersama satu pegolf lain. Di putaran akhir, Joshua mempersiapkan diri untuk mengatur emosi agar tak terlalu agresif. Yang pasti, Joshua bertekad buat rebut peringkat 12 agar mendapat poin memperbaiki ranking dunia.
(sha)
Berita Terkait
PGP Championship Tournament...
PGP Championship Tournament 2023 Sukses Digelar
Turnamen Golf Perpesi...
Turnamen Golf Perpesi Diikuti 142 Peserta, Bakal Dimeriahkan Pegolf Senior Asia Tenggara
IBI Gelar Turnamen Golf...
IBI Gelar Turnamen Golf Berhadiah Ratusan Juta dan Trofi
Driving Range Jadi Pusat...
Driving Range Jadi Pusat Kumpul Baru bagi Pecinta Golf di Cilegon
195 Ramaikan Turnamen...
195 Ramaikan Turnamen golf Berhadiah Puluhan Juta Rupiah
Indonesia Long Drive...
Indonesia Long Drive Competition 2024, Ajang Dorong Prestasi Atlet di Level Dunia
Berita Terkini
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
46 menit yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
1 jam yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
2 jam yang lalu
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
5 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
6 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
11 jam yang lalu
Infografis
Dewan Penasihat Danantara...
Dewan Penasihat Danantara Diisi Tokoh Asing, Ada Mantan PM Thailand
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved