Hasil Lengkap Pertandingan NBA, Minggu (2/2/2020) WIB

Minggu, 02 Februari 2020 - 15:02 WIB
Hasil Lengkap Pertandingan...
Hasil Lengkap Pertandingan NBA, Minggu (2/2/2020) WIB
A A A
CLEVELAND - Golden State Warriors akhirnya menghentikan rentetan lima kekalahan beruntun di musim reguler NBA 2019/2020 saat bertamu ke markas Cleveland Cavaliers di Rocket Mortgage FieldHouse, Minggu (2/2) WIB. Glenn Robinson III menjadi bintang kemenangan Warriors dengan mencetak 22 poin, satu assist, dan satu rebound.

Pertandingan ini cukup menarik, sebab dua tim tidak tampil maksimal pada musim reguler 2019/2020. Warriors memiliki rekor terburuk NBA (11-39), sementara Cavaliers menempati posisi kedua di Wilayah Timur dengan (13-37).

Tapi pada pertandingan ini Warriors keluar sebagai pemenangnya. Keberhasilan itu tak lepas dari kontribusi besar Draymond Green.

Green berhasil menyumbangkan delapan poin, 16 assist, dan tujuh rebound dalam 26 menit. Sementara di kubu lawan Collin Sexton keluar sebagai top skor di pertandingan ini dengan mencetak 23 poin, empat assist, dan dua rebound ditambah Kevin Love 14 poin dan 11 rebound untuk Cleveland.

Warriors mencatat margin kemenangan terbesar mereka musim ini dan menang pada laga tandang untuk pertama kalinya sejak 6 Desember melawan Chicago Bulls. Cavaliers belum pernah menang di kandang sejak mengalahkan Atlanta pada 23 Desember.

Di pertandingan lain, Los Angeles Lakers memetik kemenangan selama bertamu ke markas Sacramento Kings di Golden 1 Center. Seperti di laga sebelumnya, Kings memberikan penghormatan terakhir buat legenda NBA, Kobe Bryant selama menjamu anak asuh Frank Vogel.

Pada pertandingan itu LeBron James tampil sebagai bintang kemenangan Lakers dengan mencetak triple-double 15 poin, 10 rebound, dan 11 assist dalam 34 menit tampil melawan Kings.

Anthony Davis menambah 21 poin untuk mengantarkan Lakers menang 129-113 atas Sacramento Kings. Ini merupakan kemenangan pertama yang diraih Lakers sejak kabar kematian legenda NBA, Kobe Bryant.

Hasil Pertandingan NBA

LA vs Minnesota 118-106
Indiana vs New York 85-92
Orlando vs Miami 89-102
Washington vs Brooklyn 113-107
Cleveland vs Golden State 131-112
Dallas vs Atlanta 123-100
Boston vs Philadelphia 116-95
San Antonio vs Charlotte 114-90
Sacramento vs Los Angeles 129-113
Portland vs Utah 124-107
(sha)
Berita Terkait
Keseruan NBA Cares di...
Keseruan NBA Cares di Jakarta, Grant Williams dan Marques Bolden Latih Siswa SDN Rawa Barat 05
Tekuk Clippers, Phoenix...
Tekuk Clippers, Phoenix Suns Juara Wilayah Barat
Giannis Antetokounmpo...
Giannis Antetokounmpo Bawa Bucks Menang di Markas Pacers
Menang dari Thunder,...
Menang dari Thunder, Curry Jaga Rekor Tak Terkalahkan Warriors
Damian Lillard Bawa...
Damian Lillard Bawa Blazers Taklukkan Lakers
Charlotte Hornets Rusak...
Charlotte Hornets Rusak Debut Kandang Brooklyn Nets di NBA 2021/22
Berita Terkini
Profil Sultan Zaurbek...
Profil Sultan Zaurbek Petinju Tak Terkalahkan Penerus Hegemoni Tinju Kazakhstan
37 menit yang lalu
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs China Digelar 5 Juni, Malam Takbiran sambil Dukung Skuad Garuda di SUGBK
1 jam yang lalu
Kapan dan Jam Berapa...
Kapan dan Jam Berapa Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17?
2 jam yang lalu
Megawati Hangestri Menyala!...
Megawati Hangestri Menyala! Cedera Lutut, Cetak 143 Poin dalam 6 Laga Spring Volleyball
2 jam yang lalu
Antisipasi Panas Jakarta,...
Antisipasi Panas Jakarta, Thom Haye Curi Start Persiapan Lawan China
3 jam yang lalu
Timnas Indonesia Wajib...
Timnas Indonesia Wajib Juara Grup di Babak 4 jika Mau Lolos ke Piala Dunia 2026
4 jam yang lalu
Infografis
Hanya 2 Kapal Perusak...
Hanya 2 Kapal Perusak Angkatan Laut Inggris yang Bisa Beroperasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved