Patrick Cutrone dan Dua Pemain Fiorentina Terinfeksi Corona

Sabtu, 14 Maret 2020 - 22:01 WIB
Patrick Cutrone dan...
Patrick Cutrone dan Dua Pemain Fiorentina Terinfeksi Corona
A A A
FLORENCE - Setelah Dusan Vlahovic, kini Patrick Cutrone dan German Pezzella juga dinyatakan positif corona. Tak hanya ketiga pemain itu, salah seorang staf klub, yaitu fisioterapis Stefano Dainelli, juga terinfeksi.

Pemain asal Italia, Patrick Cutrone, 22 tahun, kembali ke Serie A pada Januari 2020 dengan kontrak pinjaman 18 bulan, enam bulan setelah bergabung dengan Wolves.

Hari ini Fiorentina mengonfirmasi bahwa Cutrone dan bek asal Argentina, German Pezzella, ikut terinfeksi virus tersebut. Sehari sebelumnya, penyerang asal Serbia, Dusan Vlahovic, juga dinyatakan terinfeksi virus.

"Patrick Cutrone dan German Pezzella dan fisioterapis Stefano Dainelli menjalani tes, karena mereka menunjukkan beberapa gejala. Ketiganya positif," demikian pernyataan resmi klub. (Baca juga: Lewat Video Singkat Callum Hudson-Odoi Mengaku Sembuh dari Corona )

Italia menjadi negara terparah penyebaran corona di Eropa. Sebelum tiga pemain dan satu staf Fiorentina, pesepak bola Serie A yang positif terpapar Corona adalah bek Juventus Daniele Rugani dan lima penggawa Sampdoria: Omar Colley, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, Manolo Gabbiadini, serta Morten Thorsby.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8451 seconds (0.1#10.140)