Takut diributkan, Maung bungkam soal Along

Minggu, 12 Februari 2012 - 07:24 WIB
Takut diributkan, Maung...
Takut diributkan, Maung bungkam soal Along
A A A
Sindonews.com - Manajemen Persib Bandung masih bungkam soal rencana mendatangkan striker tambahan pada putaran II Indonesia Super League (ISL) 2011-2012.

Sebelumnya, Persib sempat dispekulasikan akan menghadirkan striker asal Singapura, Noh Alam Shah. Namun, Manajer Persib Umuh Muchtar kali ini menyatakan belum mau menyebut nama pemain yang direkomendasikan pelatih Drago Mamic.

’’Nanti saja, untuk saat ini kita belum bisa sebutkan nama. Kalau sekarang saya sebutkan nama, nanti banyak yang meributkannya. Yang penting pemain tersebut disetujui pelatih dan sesuai dengan kebutuhan tim,” terang Umuh seusai latihan Persib, Sabtu pagi (11/2).

Umuh mengungkapkan pihaknya sudah melaporkan rencana mendatangkan pemain baru kepada Direksi PT. PBB.

’’Saya sudah laporkan hal ini kepada Pak Glen (Sugita/Dirut PT. PBB), beliau juga sudah setuju dengan keinginan pelatih dan cukup mendukungnya,” tegas Umuh.

Namun, beredar kabar jika rencana Persib mendatangkan pemain baru akan mengalami perubahan dari rencana mendatangkan striker menjadi playmaker. Soal ini, Umuh langsung membantahnya dan menyatakan proyeksi maupun rekomendasi Mamic tetap pada upaya mencari striker tambahan.

’’Dalam pembicaraan terakhir, pelatih menginginkan seorang striker. Jadi, masih dalam rencana awal yakni mendatangkan striker tambahan,” ujar Umuh.

Sebelumnya Persib santer diberitakan bakal mengontrak Along –Noh Alam Shah-. Peluang Persib untuk mendapatkan tanda tangan Along cukup terbuka, mengingat Along baru saja menyatakan mundur dari skuad Arema Malang bersama 6 pilar Arema lainnya.

Terlebih di skuad Maung Bandung saat ini juga sudah hadir dua mantan rekan Along di Arema, Hendra Ridwan dan Zulkifli Syukur. Kehadiran Hendra maupun Zulkifli di Persib diharapkan jadi salah satu alasan bagi Along untuk segera bergabung ke Maung Bandung.

Meski begitu Umuh tak menjamin apakah Along bakal berlabuh di Persib atau tidak. Sebab rencana rekrutmen pemain Persib bisa saja berubah. Sebab, selama ini Persib tidak memiliki pelapis yang tergolong mumpuni untuk back-up Maman Abdurrahman dan Abanda Herman yang cukup dominan dan seolah tak tergantikan perannya di lini belakang Persib.

’’Semuanya tetap diserahkan kepada pelatih, dia yang berhak memutuskan siapa pemain yang nanti didatangkan pada putaran II nanti. Kalau Manajemen sifatnya hanya membantu mencari dan menindaklanjuti apa yang direkomendasikan pelatih,” tandas Umuh.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1580 seconds (0.1#10.140)