Pokoknya, Derby Malang tidak boleh batal

Jum'at, 17 Februari 2012 - 06:28 WIB
Pokoknya, Derby Malang tidak boleh batal
Pokoknya, Derby Malang tidak boleh batal
A A A
Sindonews.com - Persema Malang berharap pertandingan menghadapi Arema FC akhir pekan ini bisa berjalan normal. Artinya, tidak ada lagi pembatalan jadwal karena konflik di internal manajemen maupun tim Arema, seperti yang terjadi pekan lalu saat Arema dijadwalkan menjamu Bontang FC di Stadion Gajayana.

Kubu Persema memahami situasi yang dihadapi calon lawannya masih belum menentu. Malah hingga kini tim asuhan Slave Radovski belum tahu tim mana yang bakal dihadapi di Stadion Gajayana nanti.

Itu karena tim berjuluk laskar Ken Arok tengah dalam kondisi terbaik menyusul rentetan hasil positif di kandang maupun tandang. Setelah memenangi tiga pertandingan di Gajayana, Irfan Bachdim dkk sukses menahan imbang Persebaya Surabaya tanpa gol di Gelora 10 Noember, Surabaya, pekan lalu.

Jika pertandingan kembali gagal, maka kerugian bisa jadi dialami Persema yang sudah kadung on fire mempersiapkan pertandingan ini.

’’Kami tetap ingin pertandingan berjalan normal. Dengan alasan apa pun, Persema tidak ingin pertandingan batal,” ungkap CEO Persema Malang Didied Poernawan.

Sebagai tuan rumah, Persema berani menjamin pertandingan bakal berlangsung sesuai jadwal karena laga bakal menjadi tanggung jawab pannitia pelaksana (panpel) pemilik kandang. Tapi itu juga tergantung situasi di Arema karena tak menutup kemungkinan bakal terjadi rebutan soal tim yang bertanding.

Jika Arema kembali kisruh dan tidak bisa bertanding, maka Laskar Ken Arok bakal mendapat 'rezeki nomplok'. Tapi bukan itu yang diinginkan tuan rumah.

’’Kami tak berpikir negatif. Pertandingan ini menjadi cermin bagaimana kondisi sepak bola di Malang. Jadi, sebisa mungkin bisa berjalan lancar,” tambah Didied.

Soal tim sendiri, Didied mengatakan persiapan sangat matang dan pemain sudah konsentrasi penuh menghadapi saudara mudanya. Apalagi kekuatan tim berkostum warna merah sudah bisa diperkuat striker Emile Bertrand Mbamba yang sebelumnya absen lawan Persebaya Surabaya.

Mbamba sudah bebas dari sanksi akumulasi kartu kuning dan bakal menemani Irfan Bachdim sebagai pendobrak. Pelatih Persema Slave Radovski menilai lengkapnya tim menjadi modal berharga Persema sebelum bertarung di pertandingan derby edisi pertama pada IPL 2011-2012.

Sama seperti Didied, pelatih asal Makedonia itu enggan berspekulasi soal kemungkinan ruwetnya pertandingan nanti. ''Yang terpenting tim saya siap. Saya tidak bingung dengan apa yang terjadi di tim lawan,” ujarnya. Lantas, tim Arema mana yang bakal dijadikan acuan untuk menyusun strategi?

Dia juga masih bingung untuk meraba kekuatan lawan walau dia lebih melirik tim asuhan Antonic Dejan yang terakhir dikalahkan Persiba Bantul 0-1 di Stadion Gajayana. ’’Menghadapi tim yang mana saja kami harus siap,” pungkasnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5782 seconds (0.1#10.140)