Ranieri prediksi AVB dipecat

Jum'at, 17 Februari 2012 - 19:15 WIB
Ranieri prediksi AVB...
Ranieri prediksi AVB dipecat
A A A
Sindonews.com - Hasil negatif yang dicapai Chelsea belakangan ini mendapat perhatian dari arsitek Inter Milan Claudio Ranieri. Dia mengutarakan Andre Villas-Boas (AVB) bisa didepak dari kursi pelatih The Blues jika tidak setidaknya meraih satu gelar musim ini.

Ranieri yang pernah menukangi klub asal London itu sejak musim 2000 hingga 2004 memang tahu benar karakter pemilik Chelsea. Di pernah mengalami nasib pemecatan dari Roman Abramovich karena gagal meraih satu gelar selama memimpin John Terry dkk.

"Saya pikir dia (AVB) harus memenangkan piala tahun ini untuk mempertahankan pekerjaannya. Saya dipecat karena saya tidak memenangkan trofi. Itu aturan di Chelsea dan tidak ada yang berubah," ujar Ranieri seperti dilansir Skysports, Jumat (17/2/2012).

Langkah Chelsea di Liga Champions juga tidak gampang, mereka akan menghadapi tim asal Italia Napoli di babak 16 besar. Ranieri pun memprediksi anak asuh AVB akan mengalami perlawanan yang sulit nanti.

"Saya pikir Chelsea sekarang tidak dalam kondisi psikologis yang baik. Ini adalah pertandingan besar bagi Napoli dan mereka adalah tim yang kuat." Lanjutnya.

"Napoli mampu menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan musim ini dengan mengalahkan Manchester City. Saya adalah orang Italia dan saya berharap Napoli memiliki pertandingan yang bagus," kata Ranieri.
()
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
1 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
6 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
6 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
7 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
7 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
8 jam yang lalu
Infografis
Prediksi 26 Pemain Timnas...
Prediksi 26 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Patrick Kluivert
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved