United kalah pamor, Ferdinand panas

Selasa, 21 Februari 2012 - 22:30 WIB
United kalah pamor,...
United kalah pamor, Ferdinand panas
A A A
Sindonews.com - Hingga laga ke 25 Manchester City masih bertengger di puncak klasemen sementara Liga Premier Inggris musim ini. Sementara rival sekotanya, Manchester United terus membuntuti The Cityzen di posisi kedua dengan jarak dua poin.

Hasil positif yang terus didapatkan pasukan Roberto Mancini ini, tak ayal mulai mengalahkan pamor United di kota Manchester. Di kota tersebut saat ini lebih sering dijumpai merchandise City dibandingkan United.

Hal tersebut tentunya membuat gerah pemain belakang The Reds Devils, Rio Ferdinand. Dia mengungkapkan banyak orang di kota Manchester terus membicarakan City dan banyaknya barang-barang yang berkaitan dengan klub tersebut, dan itu membuat pemain timnas Inggris itu nampak gerah.

“Sekarang, mereka (City) berada di atas sana untuk menantang kita, dan kita lebih banyak melihat merchandise Manchester City di seluruh kota Manchester. Saat ini banyak orang membicarakan mereka,” ujar Ferdinand seperti dikutip tribalfootball, Selasa (21/2/2012).

“Anda tidak pernah melihat hal ini pada tahun sebelumnya. Sekarang kami ingin membuat diam para pendukung City,” tutupnya.
()
Berita Terkini
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
22 menit yang lalu
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
1 jam yang lalu
Prestasi Timnas Indonesia...
Prestasi Timnas Indonesia di Piala Asia di Semua Level Usia: Garuda Menyala
2 jam yang lalu
Keunikan David Benavidez:...
Keunikan David Benavidez: Juara WBC-WBA Dunia Tapi Statusnya Penantang Wajib
2 jam yang lalu
Hari Kekalahan Umar...
Hari Kekalahan Umar Nurmagomedov yang Mengguncang UFC
3 jam yang lalu
Link Streaming Barcelona...
Link Streaming Barcelona vs Mallorca LaLiga 2024/25 di VISION+
3 jam yang lalu
Infografis
Kapasitas Pembangkit...
Kapasitas Pembangkit Listrik Panas Bumi Indonesia Bisa Salip AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved