Operasi berhasil, Hariono absen enam pekan
Jum'at, 23 Maret 2012 - 04:59 WIB

Operasi berhasil, Hariono absen enam pekan
A
A
A
Sindonews.com - Hariono akhirnya merasakan masuk meja operasi pasca mengalami cedera fraktur clavicula dextra atau patah tulang belikat tepat di bagian kanan. Selama 1 jam 45 menit gelandang Maung Bandung – julukan Persib – itu menjalani operasi di Rumah Sakit Advent, Bandung.
Menurut Wakil Manajer Persib Dedy Firmansyah, operasi orif claficulayang dilaksanakan Kamis (22/3) dipimpin dokter ahli bedah tulang Fachri Ambia Tanjung dan Deddy Koesmayadi. ''Hariono masuk ruang operasi jam 07.00 WIB dan Selesai 08.45 WIB. Baru jam 11.00 WIB masuk ruang rawat inap,” ujar Dedy.
''Operasinya berjalan lancar. Sekitar 3-4 hari sudah bisa pulang. Kita memang memilih dokter yang terbaik untuk menangani Hariono,” terang Dedy.
Cedera yang dialami pemain bernomor punggung 24 itu terjadi ketika bertabrakan dan tertimpa pemain Gresik United, Gustavo Chena beberapa waktu lalu. Saat itu juga eks pemain Deltras Sidoarjo langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan pertama.
''Harusnya operasi cuma satu jam, tapi karena banyak patahan jadi agak lebih lama. Kami harap segera sembuh dan bisa segera ke lapangan,” kata Dedy.
Sejak tiba di Bandung, Selasa (20/3) Hariono menggunakan ransel perban di bahu kanannya dan diberikan obat-obatan penahan rasa sakit. Menurut dokter tim Persib Rafi Ghani, kasus patah tulang di bagian bahu ini bukan kasus langka. Sehingga untuk melakukan operasi reposisi tulang tersebut, bisa dilakukan di Bandung.
Rafi mengatakan, penyembuhan Hariono diperkirakan 4 sampai 6 minggu untuk bisa kembali bermain bola. ''Dengan dioperasi keuntungannya akan lebih rapi dan penyembuhannya akan lebih cepat. Tapi bakal ada luka sayatan untuk mereposisi si bagian tulang tersebut,” ucapnya.
Hariono sendiri tidak bisa memperkuat tim di laga akhir putaran I Persib musim ini menghadapi Persiba Balikpapan, Sabtu (24/3). Bahkan, dalam beberapa laga awal putaran II nanti Hariono harus memulihkan kondisi pasca operasi tersebut.
Menurut Wakil Manajer Persib Dedy Firmansyah, operasi orif claficulayang dilaksanakan Kamis (22/3) dipimpin dokter ahli bedah tulang Fachri Ambia Tanjung dan Deddy Koesmayadi. ''Hariono masuk ruang operasi jam 07.00 WIB dan Selesai 08.45 WIB. Baru jam 11.00 WIB masuk ruang rawat inap,” ujar Dedy.
''Operasinya berjalan lancar. Sekitar 3-4 hari sudah bisa pulang. Kita memang memilih dokter yang terbaik untuk menangani Hariono,” terang Dedy.
Cedera yang dialami pemain bernomor punggung 24 itu terjadi ketika bertabrakan dan tertimpa pemain Gresik United, Gustavo Chena beberapa waktu lalu. Saat itu juga eks pemain Deltras Sidoarjo langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan pertama.
''Harusnya operasi cuma satu jam, tapi karena banyak patahan jadi agak lebih lama. Kami harap segera sembuh dan bisa segera ke lapangan,” kata Dedy.
Sejak tiba di Bandung, Selasa (20/3) Hariono menggunakan ransel perban di bahu kanannya dan diberikan obat-obatan penahan rasa sakit. Menurut dokter tim Persib Rafi Ghani, kasus patah tulang di bagian bahu ini bukan kasus langka. Sehingga untuk melakukan operasi reposisi tulang tersebut, bisa dilakukan di Bandung.
Rafi mengatakan, penyembuhan Hariono diperkirakan 4 sampai 6 minggu untuk bisa kembali bermain bola. ''Dengan dioperasi keuntungannya akan lebih rapi dan penyembuhannya akan lebih cepat. Tapi bakal ada luka sayatan untuk mereposisi si bagian tulang tersebut,” ucapnya.
Hariono sendiri tidak bisa memperkuat tim di laga akhir putaran I Persib musim ini menghadapi Persiba Balikpapan, Sabtu (24/3). Bahkan, dalam beberapa laga awal putaran II nanti Hariono harus memulihkan kondisi pasca operasi tersebut.
()