Dilarang pakai nomor 10, Souza pilih 8

Jum'at, 13 April 2012 - 03:19 WIB
Dilarang pakai nomor...
Dilarang pakai nomor 10, Souza pilih 8
A A A
Sindonews.com - Secara mendadak, striker anyar Persib Bandung Marcio Souza mengenakan nomor punggung 8. Pemain asal Brasil itu sebelumnya diperkenalkan kepada publik Bandung untuk mengenakan nomor punggung 10.

Lantas, apa alasan Souza mengenakan nomor 8 yang tertera di punggung kaos Persib?
''Ya, tadinya saya mau pakai nomor 10. Tapi PT Liga Indonesia tidak membolehkan memakai nomor 10 karena sebelumnya dipakai Moses Sakyi. Tapi menurut saya sama saja memakai nomor punggung 8,” ungkap Souza.

Selain itu, mantan pemain Arema ini mengaku tidak ada pilihan lain selain nomor punggung 8. ''Selain nomor 10, sisanya nomornya besar. Akhirnya saya pakai nomor 8 karena cocok. Bentuknya juga itu tidak putus. Sedangkan nomor kecil lainnya cuma 8, ya aku pakai itu,” tuturnya.

Souza mengaku baru pertama kali mengenakan nomor punggung 8 selama memperkuat sebuah tim. ''Baru pertama kali ini,” tukasnya.

Musim lalu, nomor 8 merupakan milik Eka Ramdani. Eka yang kala itu menjabat sebagai kapten tim merupakan pemain yang memperkuat Persib sejak 2000-2002 dan 2005-2011. Mantan ikon Persib itupun akhirnya berlabuh ke Persisam Samarinda.

''Kalau dilihat pemainannya di lapangan memang bagus. Aku kenal juga dengan Eka. Tapi, aku striker sedangkan dia berposisi sebagai gelandang. Jadi tidak masalah aku pakai nomor ini. jadi ikon? mungkin belum terpikirkan, kedepan kita tidak tahu seperti apa,” katanya.

Souza sendiri mengakui saat ini dirinya masih membutuhkan waktu adaptasi dengan tim. ''Kita butuh waktu agar di pertandingan selanjutnya lebih bagus. Kalau kita lihat di lini depan ada pemain baru yang bermain dalam pertandingan pertama secara bersama menurust saya sudah cukup bagus,” paparnya.

Dengan masa persiapan yang cukup untuk menghadapi laga selanjutnya, Souza menjanjikan permainan yang lebih menarik. ''Kita berharap lebih bagus dalam improvisasinya. Pertandingan awal kita sudah mulai bermain bagus. Yang penting kita selalu dapat tiga poin dalam setiap pertandingan,” tandasnya.
()
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
5 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved