Jejen Zaenal berlabuh di Arema

Selasa, 17 April 2012 - 18:01 WIB
Jejen Zaenal berlabuh...
Jejen Zaenal berlabuh di Arema
A A A
Sindonews.com - Lama tak terdengar namanya, mantan gelandang Persib Bandung Jejen Zaenal Abidin kini memperkuat Arema Indonesia yang berkompetisi di Indonesian Premier League (IPL). Jejen dikontrak tim besutan Dejan Antonic itu hingga akhir musim.
Manajemen Arema resmi mengumumkan nama Jejen dalam skuad Antonic Dejan, Selasa (17/4). Bahkan, Dejan langsung yange merekomendasikan pemain yang musim lalu memperkuat Maung Bandung – julukan Persib – musim lalu itu. Jejen sendiri mengaku bangga dan siap memberi yang terbaik untuk Arema.

“Senang sekali bisa gabung dengan Arema musim ini. Tentu, saya akan coba berikan yang terbaik untuk tim,” ujar Jejen dilansir goal.

Pemain muda berusia 24 tahun ini menyatakan siap bersaing untuk memperebutkan posisi di starting line-up Arema. Namun dia akan bersaing denga rekan setimnya seperti Putut Waringin Jati yang sarat pengalaman.

''Saya siap bersaing untuk dapatkan tempat di line up. Semoga semuanya lancar, dan saya akan berusaha maksimal baik saat latihan dan saat mendapat kesempatan bermain,” ungkapnya.

Jejen merupakan berposisi sebagai sayap kanan. Pemain kelahiran Bandung 17 Desember 1987 ini sempat mencuri perhatian pelatih Persib kala itu Jaya Hartono (2008-2010).
()
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
5 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved