Agnelli tak yakin Conte dan Bonucci terlibat Calciocommesse

Selasa, 29 Mei 2012 - 18:49 WIB
Agnelli tak yakin Conte dan Bonucci terlibat Calciocommesse
Agnelli tak yakin Conte dan Bonucci terlibat Calciocommesse
A A A
Sindonews.com – Skandal pengaturan skor tengah menghantui sejumlah pihak di Juventus, sebelumnya pelatih Juve Antonio Conte dituduh terlibat kasus Calciocommesse. Kali ini, bek si Nyonya Tua Leonardo Bonucci juga dikabarkan terlibat kasus tersebut.

Bonucci diduga terlibat kasus Calciocommesse saat masih menukangi Bari di kompetisi Serie A Italia musim 2009-2010. Namun. Kasusnya masih dalam pengusutan otoritas setempat.

Namun, Presiden Bianconeri Andrea Agnelli yakin Conte maupun Bonucci tak terlibat kasus tersebut. “Ini adalah gambaran yang sangat menghawatirkan di dunia sepak bola. Ini membuat kami merasa prihatin. Tapi Antonio Conte tak terlibat dalam kasus itu,” ungkap Agnelli seperti dikutip goal, Selasa (29/5/2012)

“Kami tahu mereka adalah orang-orang yang memiliki intigritas dan kejujuran. Juventus sebagaimana mestinya klub dan saya pribadi adalah pihak yang mendukung Antonio Conte dan Leonardo Bonucci, dimana mereka tengah diselidiki,” tambahnya

Agnelli mengharapkan kasus Calciocommesse yang menyeret nama Bonucci dan Conte tak mempengaruhi kinerja mereka. Apalagi Bonucci akan membela timnas Italia yang akan mengikuti Euro 2012.

“Kami berharap Bonucci akan menjalani Euro dengan sangat bagus, sementara Conte akan selalu menjadi pelatih bagi kami dan dia akan memimpin tim ini mengikuti LIga Champions di musim depan,” pungkasnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6508 seconds (0.1#10.140)