Legiun asing bikin pemain lokal makin pede

Kamis, 22 November 2012 - 14:20 WIB
Legiun asing bikin pemain...
Legiun asing bikin pemain lokal makin pede
A A A
Sindonews.com - Pelita Bandung Raya bertekad memaksimalkan peran pemain asing mereka dalam mengarungi Indonesia Super League (ISL) musim 2013. Tim yang baru bangkit dari tidur panjangnya ini sadar, skuad mereka dihuni oleh mayoritas pemain muda.

Meski dianggap memiliki potensi luar biasa, sebagai pesepakbola yang baru bergabung di klub profesional, para pemain Pelita Bandung Raya masih kekurangan pengalaman. Jam terbang mereka pun masih minim untuk tampil secara sempurna di kasta tertinggi sepakbola Indonesia, ISL.

Karena itu, pelatih Pelita Bandung Raya Simon McMenemy menaruh harapan besar pada para legiun asingnya. Selain tentunya beberapa pemain berpengalaman yang dahulu pernah bernaung di bawah bendera Persib Bandung. Simon mengatakan, keberadaan para pemain asing dapat berpengaruh besar bagi permainan timnya, terutama untuk faktor psikologis punggawa muda.

"Pemain-pemain asing yang kami pilih rata-rata berpostur tubuh besar, dan tentu mereka juga memiliki skill bermain yang diatas standar pemain lain. Dengan begitu, mereka akan sangat membantu pemain-pemain muda yang kami miliki untuk lebih percaya diri. Karena di ISL nanti, para pemain muda akan langsung berhadapan dengan banyak pesepakbola tanggu dan dengan postur tubuh besar-besar pula," kata Simon seusai latihan Pelita Bandung Raya di Lapangan Pusdik Ajen, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Hingga kini, tiga pemain asing telah merapat bersama Pelita Bandung Raya. Mereka adalah Llyod Owusu, pesepakbola asal Inggris yang berposisi striker; dan Dane Milovanovic, gelandang asal negeri kangguru, Australia; dan Mijo Dadic, pemain asal Kroasia yang musim lalu membela Persiba Balikpapan. Ketiganya pun sudah mulai bergabung latihan bersama pemain Pelita Bandung Raya lainnya sejak kemarin.

"Sebelumnya Dane dan Llyodmenjalani medical check up terlebih dahulu, jadi tidak bisa ikut latihan di beberapa hari pertama kedatangan mereka. Untuk Dane, dia pernah mencicipi iklim bermain bola di Indonesia saat dirinya memperkuat tim nasional Australia U-20 beberapa waktu lalu. Sementara Llyod, baru pertama kali ke Indonesia. Tapi menurutnya, Indonesia menyenangkan," kata Simon.

Meski Mijo Dadic telah latihan bersama, ujarnya, status pemain ini belum resmi menjadi milik dari Pelita Bandung Raya. Hal itu karena belum adanya penandatanganan kontrak. Namun, Simon menyebutkan, semua proses negosiasi dengan Mijo Dadic sudah selesai.

"Tinggal sedikit lagi Mijo Dadic jadi milik kami. Karena dia tidak saya seleksi terlebih dahulu, tapi langsung dikontrak. Saat ini sedang dalap proses negosiasi tahap akhir, negosiasinya pun telah saya lakukan sejak sekitar sepuluh hari lalu," tuturnya.

Setelah tiga pemain tersebut, Pelita Bandung Raya masih memburu dua pesepakbola lainnya untuk memenuhi kuota pemain asing mereka di ISL. Satu diantaranya adalah Nemanja Obric, legiun asing asal Serbia. Namun terkait satu kuota pemain asing yang tersisa, Simon masih enggan mengatakannya."Nemanja Obric datang mungkin besok (hari ini), dia pun langsung tanda tangan kontrak. Tapi untuk satu pemain asing lagi, tunggu dan lihat saja," singkat Simon.

Sementara itu, Mijo Dadic yang mulai berlatih sejak kemarin mengaku senang bisa berada di Bandung, yang merupakan salah satu kota sepakbola di Indonesia. Dia pun merapat ke Pelita Bandung Raya atas ajakan sang pelatih Simon McMenemy. "Saya memilih tim ini karena berdasarkan ajakan pelatih Simon. Dia menjelaskan berbagai hal tentang tim ini yang membuat saya tertarik. Padahal sebelumnya, beberapa tim di Indonesia pun sempat menawari saya," tutur Dadic di lokasi sama.
(wbs)
Berita Terkait
13 Lapak PKL di Jalan...
13 Lapak PKL di Jalan Pelita Raya Makassar Ditertibkan
Pemkot Bandung Ungkap...
Pemkot Bandung Ungkap Kemungkinan PSBB di Bandung Raya
Bandung Raya Cerah Berawan,...
Bandung Raya Cerah Berawan, Bandung Barat Diselimuti Kabut
Prawira Harum Bandung...
Prawira Harum Bandung Kalahkan Pelita Jaya Bakrie
Pelita Jaya Bakrie vs...
Pelita Jaya Bakrie vs Prawira Haruma Bandung: Final Ideal IBL 2023
Awal Pekan, Bandung...
Awal Pekan, Bandung Raya Dilanda Hujan Ringan
Berita Terkini
Biodata dan Agama Devion...
Biodata dan Agama Devion Cromwell, Anak Floyd Mayweather Jr
36 menit yang lalu
Floyd Mayweather Jr...
Floyd Mayweather Jr Bangkrut Akibat Bela Israel, Amir Khan: Karma!
1 jam yang lalu
Aldi Satya Mahendra,...
Aldi Satya Mahendra, Rookie Sensasional Gebrak Assen dengan Dua Hasil Top 10 di World Supersport 2025
1 jam yang lalu
Adu Cepat di Jeddah!...
Adu Cepat di Jeddah! Saksikan STC Saudi Arabian Grand Prix 2025 di VISION+
2 jam yang lalu
Maarten Paes Kagumi...
Maarten Paes Kagumi Kaki Ajaib Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
3 jam yang lalu
Komentar Conor McGregor...
Komentar Conor McGregor Bikin Gempar! Remehkan Paddy Pimblett dan Seluruh Divisi Ringan UFC
4 jam yang lalu
Infografis
Dewan Penasihat Danantara...
Dewan Penasihat Danantara Diisi Tokoh Asing, Ada Mantan PM Thailand
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved