Empat daerah panaskan turnamen bulu tangkis

Selasa, 18 Desember 2012 - 20:06 WIB
Empat daerah panaskan...
Empat daerah panaskan turnamen bulu tangkis
A A A
Sindonews.com - Ratusan atlet dari empat daerah seperti Jambi, Bengkulu, Bangka-Belitung dan Lampung mengikuti Turnamen Bulu Tangkis Terbuka PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) ke-XVI di Palembang, 18-22 Desember 2012.

Ketua Pelaksana Kartoni Kamal seusai acara pembukaan kegiatan di GOR Bulu Tangkis PT Pusri mengatakan, kejuaraan ini merupakan agenda rutin tahunan dari PT Pusri. Dia menjelaskan, dalam kejuaraan ini dipertandingkan sebanyak sebelas kategori kelompok umur seperti usia dini (11 tahun), anak-anak (12 tahun), pemula (13 tahun), remaja (15 tahun), dewasa (17 tahun), serta veteran (40 tahun ke atas).

Dia juga mengaku salut melihat minat atlet-atlet muda yang mengikuti turnamen ini, bahkan terbilang meningkat dibandingkan sebelumnya yakni hanya 400 orang pada 2011 menjadi 586 pada tahun 2012 ini. Membeludaknya para peserta membuat panitia pelaksana menambah nomor lomba dari delapan menjadi 11 kategori.

"Untuk mengapresiasi kegemaran anak-anak muda berkompetisi pada kejuaraan kali ini membuat kita sebagai pihak penyelenggara menambah jumlah total hadiah dari Rp25 juta menjadi Rp35 juta pada tahun ini," jelasnya.

Pihaknya pun menjamin keberlangsungan dari kejuaraan itu pada tahun mendatang sebagai wujud kepedulian PT Pusri pada prestasi olahraga bulu tangkis Indonesia.

Sementara Humas Pengurus Provinsi PBSI Sumsel Rustam Effendi mengatakan pertandingan terbuka ini merupakan salah satu cara menemukan atlet muda berbakat.

Pada masa mendatang, pihaknya akan gencar menyelenggarakan turnamen terbuka dengan mengandeng berbagai pihak yang memiliki kepedulian terhadap kemajuan olahraga bulu tangkis Indonesia.

"Bulu tangkis sudah ada di hati masyarakat Indonesia, namun dalam beberapa tahun terakhir terjadi kemerosan prestasi nasional. Ini menjadi keprihatinan bersama yang harus disikapi para stakeholder," katanya.
(aww)
Berita Terkait
3 Pebulu Tangkis Jepang...
3 Pebulu Tangkis Jepang Pensiun, Minions Kehilangan Lawan Tangguh
Tim Junior Bulu Tangkis...
Tim Junior Bulu Tangkis Indonesia Berangkat ke Spanyol untuk Kejuaraan Dunia Junior 2022
Kejuaraan Bulu Tangkis,...
Kejuaraan Bulu Tangkis, Diikuti 192 Pemain dari 38 Media di Jakarta
Komitmen BNI Dukung...
Komitmen BNI Dukung Pengembangan dan Pembinaan Bulu Tangkis di Tanah Air
606 Atlet Bertanding...
606 Atlet Bertanding di Kejuaraan Bulutangkis Piala Presiden 2022
BNI Dukung Pembinaan...
BNI Dukung Pembinaan Atlet Bulu Tangkis
Berita Terkini
Mengintip Serunya Momen...
Mengintip Serunya Momen Atlet Biliar Nomor 1 Dunia Fedor Gorst di Bekasi
20 menit yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Dramatis! Cosmo JNE Jakarta ke Semifinal Usai Bungkam Unggul FC Lewat Adu Penalti
36 menit yang lalu
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
1 jam yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
2 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
2 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Daerah Asal dan Tujuan...
Daerah Asal dan Tujuan Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved