Dortmund ingin tarik pulang Sahin

Rabu, 02 Januari 2013 - 19:34 WIB
Dortmund ingin tarik pulang Sahin
Dortmund ingin tarik pulang Sahin
A A A
Sindonews.com - Direktur Olahraga Borussia Dortmund Michael Zorc mengungkapkan klubnya siap untuk menarik pulang gelandang Liverpool Nuri Sahin, jika memang ia ingin kembali ke Bundesliga. Dortmund secara serius memantau kondisi Sahin di Anfield yang kurang mendapatkan kesempatan bermain dan mencoba memanfaatkan situasi tersebut.

"Nuri adalah salah satu pemain kami dan kami memperhatikan situasinya. Sebelumnya kami juga sudah mengatakan kami mungkin akan mengambil tindakan jika dia mengatakan ingin bermain di Dortmund. Kami harus tetap realistis. Sejauh ini, belum ada isyarat kami akan akan mengambil langkah tersebut," terang Michael Zorc seperti dilansir Sky Sports, Rabu (2/1/2012).

Liverpool sendiri tidak memiliki opsi untuk mempermanenkan status Sahin secara otomatis pada akhir musim ini. Karena itu, Sahin diprediksi akan kembali ke Santiago Bernabeu untuk menjalani musim 2013/2014 bersama Madrid. Namun, Los Blancos dikabarkan mulai berubah pikiran dan bersedia melepas Sahin pada musim panas 2013. Padahal, kontrak pemain kelahiran Jerman itu baru berakhir pada Juni 2017.

Melihat kondisi ini Dortmund, bersedia membawa pulang mantan pemain andalannya itu. Pasalnya, Dortmund yakin pemain yang memberi mereka satu gelar Bundesliga itu akan kembali bersinar di Signal Iduna Park.

Zorc menambahkan, Dortmund tidak akan menjual striker Robert Lewandowski ke Manchester United pada jendela transfer musim dingin yang dibuka Januari ini. Kontrak Lewandowski sendiri masih ada hingga Juni 2014 mendatang dan sejak didatangkan dari Lech Poznan pada 2010 silam, pemain timnas Polandia itu telah mencetak 53 gol dari 115 laga untuk skuad asuhan Juergen Klopp.

"Dia (Lewandowski) tidak akan dijual dengan harga berapa pun pada jendela transfer musim dingin ini. Kami masih memiliki ambisi tersendiri dengannya hingga akhir musim ini," tutup Zorc.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7021 seconds (0.1#10.140)
pixels